RBonney Gabriel Pernah Backpackeran ke Bali Hingga Bukittinggi Sebelum Jadi Miss Universe

Miss Universe 2022, R'Bonney Gabriel.
Sumber :
  • Instagram @rbonneynola.

VIVA Showbiz – Pemegang gelar Miss Universe 2022 RBonney Gabriel mengaku telah tiga kali berkunjung ke Bali. Sebelum terpilih menjadi Ratu Sejagat, R’Bonney datang ke Bali sebagai wisatawan backpacker.

Buronan Paling Dicari di Thailand Berhasil Ditangkap di Bali

Ia menceritakan kenangan itu ketika diundang dalam Grand Opening Miss Universe Indonesia di Nusa Dua, Bali, pada Selasa, 21 Februari 2023. Yuk, scroll untuk tahu cerita selengkapnya.

Sejumlah destinasi favorit di Bali juga pernah ia singgahi seperti, Canggu, Tuban dan tempat-tempat favorit lainnya. Bahkan, R’Bonney Nola mengaku pernah menjelajah belahan Indonesia lainnya sampai ke Bukittinggi, Sumatera Barat.

Ini Wujud Komitmen Keberlanjutan Air yang Jadi Tema Krusial di 10th World Water Forum 2024

"Saya banyak punya kenangan di sini. Saya ke Canggu, Tuban sampai Bukittinggi saya lakukan seorang diri. Sekarang pun, saya juga sendiri tapi berbeda dengan yang saya lakukan sebelumnya, sekarang saya punya tim yang hebat," ujar R’Bonney.

Babak Baru Pengembangan Transportasi Massal Berbasis Kereta di Bali

Bali sengaja dipilih menjadi lokasi Grand Opening Miss Universe Indonesia untuk memperkenalkan kekayaan budaya Tanah Air.

Direktur Nasional Miss Universe Indonesia Poppy Capella mengatakan, Indonesia punya banyak daerah dengan kekayaan tradisi dan budaya yang khas. Namun, pihaknya berharap ingin mengawali dulu dari Bali.

"Kami sebagai tuan rumah memiliki tanggung jawab untuk membawa nama Indonesia. Di sinilah peran kami dalam memperkenalkan budaya dan sumber daya, khususnya perempuan ke level yang lebih tinggi," kata Poppy Capella.

Pendiri dan Direktur Ubud Food Festival Janet DeNeefe dalam pembukaan UFF 2024 di Ubud Bali

Perayaan Makanan Terbesar di Indonesia, Ubud Food Festival Sajikan Cita Rasa Kuliner Kaki Lima

Perayaan Makanan Terbesar di Indonesia, Ubud Food Festival Sajikan Cita Rasa Kuliner Kaki

img_title
VIVA.co.id
31 Mei 2024