Bea Cukai Jalin Sinergi dengan Instansi Lain Tingkatkan Optimalisasi Ekspor Pelaku Usaha

Bea Cukai jalin sinergi antar instansi
Sumber :
  • Bea Cukai

VIVA – Sebagai upaya mendorong kemudahan berusaha dan mempercepat rantai logistik nasional, Bea Cukai telah memberikan berbagai fasilitas kepabeanan kepada para pengguna jasa yang memiliki kredibilitas baik.

APBN 2024 Surplus Rp 75,7 Triliun per April, Sektor Kepabeanan dan Cukai Sumbang Paling Banyak

Sejalan dengan hal ini, fungsi Direktorat Jenderal Bea dan Cukai sebagai industrial assistance secara rutin melakukan monitoring dan evaluasi terhadap perusahaan yang telah bersertifikat MITA. Pada kesempatan kali ini, Bea Cukai Tanjung Perak melakukan monitoring ke perusahaan MITA pada PT Daimatu Industry Indonesia di Pasuruan dan PT Supranusa Indogita di Sidoarjo.

Kepala Subdirektorat Hubungan Masyarakat dan Penyuluhan, Encep Dudi Ginanjar, mengungkapkan Kegiatan monev terhadap perusahaan MITA tersebut diperlukan untuk menguji beberapa kriteria antara lain pengujian sistem pengendalian internal terkait pencatatan kegiatan impor dan ekspor, pengujian eksistensi dan penanggung jawab, dan pengujian dokumen kepabeanan secara sampling.

Dukung Trade Expo Indonesia 2024, Bank Mandiri Dorong Ekspor Nasional

“Harapannya, dengan adanya kegiatan ini perusahaan bersertifikat MITA semakin tertib dan patuh terhadap ketentuan yang berlaku sesuai yang dipersyaratkan,” ungkap Encep.

Sementara itu di Ambon, Bea Cukai melalui Tim Dukung Ekspor menghadiri undangan rapat tim percepatan ekspor provinsi Maluku Pada rapat dilakukan pembahasan terkait evaluasi kinerja ekspor Provinsi Maluku periode Juni 2023 untuk komoditas pala dan damar. Kesempatan juga diberikan kepada Eksportir komoditas pala dan damar untuk menyampaikan kendala dan permasalahan yang dihadapi. Salah satunya yaitu logistik (sarana prasarana) dan ruang produksi yang belum memadai.

Bea Cukai Tanjungpinang Hibahkan Satu Unit Speed Boat ke BPBD Kabupaten Lingga

“Melalui rapat tersebut diharapkan mampu memberikan solusi atas permasalahan yang dihadapi eksportir sehingga dapat mengoptimalkan jumlah ekspor pala dan damar dari Maluku,” pungkas Encep.

Mobil Hyundai H-1 yang dirakit di pabrik Handal.

Mobil Hyundai Sudah Setop Produksi di Pabrik Handal Bekasi

Mobil Hyundai ternyata sudah tidak dirakit lagi di pabrik Handal di Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat. Seperti diketahui, Hyundai H-1 merupakan mobil yang dirakit di Handal

img_title
VIVA.co.id
1 Juni 2024