Bea Cukai Kediri Gagalkan Peredaran Rokok Ilegal yang ditimbun Pakan Ternak

Bea Cukai gagalkan peredaran rokok ilegal
Sumber :
  • Bea Cukai

VIVA – Bea Cukai Kediri jalankan operasi gempur rokok ilegal tahap II dan telah berhasil menggagalkan upaya distribusi barang kena cukai berupa rokok ilegal di wilayah kerja Kantor Bea Cukai Kediri.

Ini Peran dan Kontribusi Bea Cukai Terhadap Penerimaan Negara dan Pengawasan Perdagangan

“Upaya penggagalan distribusi tersebut berawal dari adanya informasi tentang adanya rokok ilegal yang akan didistribusikan lewat jalur bebas hambatan dengan menggunakan truk,” ungkap Sunaryo, Kepala Kantor Bea Cukai Kediri.

Kemudian petugas Bea Cukai Kediri bergerak cepat untuk melakukan patroli di wilayah jalur bebas hambatan Mojokerto – Jombang. Setelah mendapati sarana pengangkut dengan ciri-ciri yang persis, petugas kemudian mengarahkan truk untuk masuk ke rest area 678 Perak untuk dilakukan pemeriksaan. 

Pertamina Tegaskan Pertalite Tetap Disalurkan ke Seluruh Wilayah RI

Pada saat pemeriksaan tim menemukan kardus yang berisi rokok ilegal yang ditimbun dengan pakan ternak berupa konsentrat. Kemudian truk diarahkan menuju Kantor Bea Cukai Kediri untuk dilakukan pemeriksaan lebih mendalam.

Sunaryo menambahkan bahwa Bea Cukai senantiasa mengimbau masyarakat untuk juga berperan aktif dalam upaya pemberantasan rokok ilegal. “Bea Cukai senantiasa mengimbau masyarakat untuk bersama gempur peredaran rokok ilegal. Segera laporkan peredaran rokok ilegal ke kantor Bea Cukai terdekat atau hubungi Bravo Bea Cukai di 1500 225.”

Khawatir Timbul Badai PHK, Ribuan Buruh Rokok Tolak Kenaikan Cukai SKT 2025
Tim Bea Cukai

Bea Cukai Pastikan Pengiriman Jenazah dari Luar Negeri Tidak Dipungut Bea Masuk

Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai Encep Dudi Ginanjar mengungkapkan bahwa pernyataan pada twit tersebut dipastikan tidak benar karena tidak ada pungutan

img_title
VIVA.co.id
12 Mei 2024