Logo WARTAEKONOMI

China dkk Susun Skema Crypto Regional "Tuk Lawan Dolar, Analis: Apakah Dolar Bisa Tetap Dominan?

Warta Ekonomi.co.id, Bogor

China sudah mengambil ancang-ancang untuk merilis yuan digital yang berpotensi mengubah permainan, berada di garis terdepan dalam pengembangan mata uang digital nasional.

Melihat itu, berbagai pemerintah di seluruh dunia berlomba mengikuti langkah itu demi bersaing dengan Bitcoin; yang pada akhirnya memprovokasi Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump.

Terlebih, kini kelompok berpengaruh di China mengumumkan skema mata uang kripto Asia Timur. "Itu dapat menggabungkan berbagai mata uang digital untuk bersaing dengan Bitcoin, Libra dari Facebook, bahkan dolar AS," tulis Kontributor Spesialis Mata Uang Kripto dan Blockchain Forbes, Billy Bambrough, dilansir Jumat (19/6/2020).

Takut Disadap oleh China, Amerika Niat Tolak Proyek Kabel Bawah Laut Senilai Jutaan Dolar!!

Soal Revisi Aturan Penjualan Teknologi ke China, Amerika: Kami Bukan Mau Bantu Huawei, Tapi . . . .

Proposal skema cryptocurrency Asia Timur akan terdiri dari yuan China, yen Jepang, won Korea Selatan, dan dolar Hong Kong. Menurut Bambrough, pengajuan proposal itu telah berlangsung pada Konferensi Konsultatif Politik Rakyat China.