Logo timesindonesia

Demi Suara Milenial, Budi Karya Rela Diajak Ngebut Drifter Nasional

Budi Karya Sumadi usai ikut drifting bersama pembalap nasional Akbar Rais. (FOTO: Istimewa)
Budi Karya Sumadi usai ikut drifting bersama pembalap nasional Akbar Rais. (FOTO: Istimewa)
Sumber :
  • timesindonesia

"Harapannya, setelah berinteraksi dengan Pak Budi Karya maka di vlog-nya nanti bisa menjawab pertanyaan dan curhat anak muda kepada pemerintah,” lagi tambah Pradana.

Pria yang memimpin pembacaan Deklarasi Alumni SMA se-Jakarta Bersatu ini melihat Akbar bisa dijadikan contoh bagi para milenial lantaran memiliki prestasi di tingkat nasional dan internasional.

Akbar sendiri mengaku senang mendapat kesempatan mengajak Menhub Budi Karya ikut drifting bersama.

“Saya surprise, beliau satu-satunya menteri yang pernah ikut saya nge-drift,” kata Akbar.

Ke depannya, KitaSatu akan mulai bergerak menggarap milenial dari berbagai latar belakang.

“Selain Budi Karya Sumadi  dan Akbar Rais, tak lama lagi kita akan garap juga milenial perempuan. Salah satunya lewat vlog bareng Jessica Milla dan Menteri Keuangan Sri Mulyani,” ujar pria yang akrab disapa Dana ini. (*)