Kisah Rio Haryanto Berjuang Cari Uang Demi Bisa Membalap di F1 Lagi

Ria Haryanto.
Sumber :
  • IG Ria Haryanto

VIVA – Mantan pembalap Formula One (F1) asal Indonesia, Rio Haryanto, akhirnya buka suara terkait masa depannya di dunia balap. Dia mengaku ingin kembali berada di balik kemudi jet darat itu.

Namun, kondisinya sangat sulit bagi pemuda asal Solo. Sebab, untuk berlaga di F1, membutuhkan dukungan finansial yang sangat besar.

"Ya pasti saya kangen sekali. Tapi untuk bisa di F1 seperti yang kita tahu dibutuhkan finansial yang cukup besar. Jadi ya di situ ada keterbatasan," ujar Rio kepada wartawan.

Kendati demikian, Rio belum mengubur dalam-dalam mimpinya untuk kembali beraksi di ajang balap mobil paling bergengsi itu.

Dia terus mencari celah untuk kembali sambil mengurus bisnis alat tulis milik keluarganya.

"Sejak F1 2016 saya terus mencari peluang untuk kembali ke dunia balap. Tapi, selain itu saya fokus juga untuk menjalankan bisnis keluarga," kata putra pasangan Sinyo Haryanto dan Indah Pennywati.

Ria Haryanto.

Diketahui, pria kelahiran Surakarta, Jawa Tengah, itu merupakan pembalap Indonesia pertama dan satu-satunya yang pernah mencicipi kerasnya persaingan di F1 hingga saat ini. Pada musim 2016, dia bergabung dengan tim Manor Racing.

Bobotnya Terus Bertambah, Ini yang Bikin Mobil Formula 1 'Gendut'

Sayangnya, Rio gagal membalap semusim penuh lantaran kurangnya dukungan finansial. Dia hanya membalap sebanyak 12 seri sebelum digantikan Esteban Ocon.

Meski kini sudah tak lagi di F1. Tapi pria 26 tahun itu sesekali mengikuti ajang balap internasional. Terakhir, dia mengikuti balap ketahanan di Shanghai, China, pada 2017 lalu.

Ada Racikan Baru pada Ban Formula One Musim 2022

"Alhamdulillah waktu itu saya bisa juara," kata Rio.

Terbaru, Rio Haryanto baru saja direkrut oleh tim balap Toyota Team Indonesia (TTI). Dia akan berperan sebagai penasihat bagi para pembalap TTI yang akan berlaga pada 2019.

Lewis Hamilton Jual Mobil Bertenaga Buas, Cuma Ada 1 di Dunia
Denah lokasi sirkuit F1 di Bintan, Kepulauan Riau.

Sirkuit F1 di Indonesia akan Dibangun Megah, Begini Komentar IMI

Selain Sirkuit Mandalika yang akan menjad tempat diselenggarakannya MotoGP, Indonesia juga akan membangun sirkuit untuk penyelenggaraan Formula 1 alias F1

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022