Aldhika, Juara Honda Championship Tahun Ini

Honda Racing Championship
Sumber :
  • VIVAnews/Hadi Suprapto

VIVAnews — Pembalap asal Magetan Aldhila Eka Dharma berhasil menjadi juara umum Honda Racing Championship (HRC) 2011 setelah mengumpulkan 139 poin. Aldhika bertarung di kelas paling bergengsi, 125 cc tune-up seeded di Sirkuit Kenjeran, Surabaya, Minggu 4 Desember 2011.

Aldhika yang berada di bawah bendera Honda Daya Denso Showa NHK Jayadi ini merupakan pendatang baru dan langsung menduduki podium utama. "Kami senang sekali," katanya.

Kemenangan Aldi sangat tipis bila dibandingkan pesaing terdekarnya, Rey Ratukore. Pembalap asal Jakarta ini hanya mampu mengumpulkan total poin 135. Posisi ketiga direbut oleh pembalap Makassar, Iswandi Muis dengan poin 134.

Sedangkan di kelas Honda Bebek 110 cc Tune-Up Seeded juara umum diraih Rey Ratukore dari Federal Oil KYT  Indopart Jakarta (157 poin), disusul Wawan Hermawan asal Ciamis dengan 155 poin dan Aldhila Eka Dharma.

Balapan sendiri berlangsung menarik dan seru. Tipisnya jarak poin untuk merebutkan juara umum membuat para pebalap tampil maksimal.

Pada race pertama cuaca cerah dan cukup panas di sirkuit yang memilki panjang 900 meter ini. Para pebalap dengan optimal berpacu disaksikan lebih dari 10 ribu penonton. Namun, pada balapan terakhir, sirkuit diguyur hujan deras.

Hasil akhir klasemen Honda Racing Championship
Honda Bebek 125 cc Tune-Up Seeded
1. Aldhila Eka Dharma (139 poin)
2. Rey Ratukore (135 poin)
3. Iswandi Muis (134 poin)

Honda Bebek 110 cc Tune-Up Seeded
1. Rey Ratukore (157 poin)
2. Wawan Hermawan (155 poin)
3. Aldhila Eka Dharma (95 poin)

Melemah ke Level Rp 16.058 Per Dolar AS, Ada Harapan Rupiah Menguat Hari Ini
Sekjen PBB Antonio Guterres (Doc: AP Photo)

Sekjen PBB Tidak Akan Toleransi Serangan Darat Israel di Rafah

Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Guterres mengatakan pada hari Senin, 6 Mei 2024, bahwa invasi darat Israel ke kota Rafah di Gaza selatan tidak dapat ditoleransi.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024