Duet Ducati Kuasai Latihan Bebas I GP Aragon

Nicky Hayden (kiri) dan Valentino Rossi ketika di Ducati.
Sumber :
  • REUTERS/Ciro De Luca

VIVAnews - Duet pembalap Ducati, Nicky Hayden dan Valentino Rossi menguasai sesi latihan bebas I MotoGP Aragon, Spanyol, Jumat 28 September 2012. Hayden berhasil mencatatkan waktu lintasan tercepat 2 menit 4,890 detik.

Rossi di posisi 2 dengan catatan waktu terbaiknya 2 menit 5,750 detik. Salah satu pembalap tuan rumah milik Power Electronics Aspar, Aleix Espargaro menempati posisi 3. Kemudian menyusul pembalap Came IodaRacing, Danilo Petrucci dan andalan Pramac Racing, Hector Barbera masing-masing di urutan 4 dan 5.

lantaran terjadi tumpahan oli saat berlangsungnya latihan bebas kelas Moto3. Wajar saja jika para pembalap MotoGP sangat berhati-hati menggeber tunggangannya masing-masing. Sehingga, catatan waktu terbaik mencapai lebih dari 2 menit.

Tak heran juga jika sesi ini hanya diikuti 9 pembalap. Tercatat 12 pembalap memilih untuk tidak ambil bagian.

Rossi Tak Sabar Ambil Alih Puncak Klasemen dari Marquez

Mereka antara lain Dani Pedrosa (Repsol Honda), Andrea Dovizioso (Yamaha Tech 3), serta duet pembalap Yamaha, Jorge Lorenzo dan Ben Spies.

Hasil latihan bebas I MotoGP Aragon 2012:
1. Nicky Hayden        (Ducati Team)  2 menit 4,890 detik
2. Valentino Rossi    (Ducati Team)  2 menit 5,750 detik
3. Aleix Espargaro    (Power Electronics Aspar)    2 menit    7,378 detik
4. Danilo Petrucci    (Came IodaRacing)    2 menit    8,706 detik
5. Hector Barbera    (Pramac Racing)    2 menit    8,873 detik
6. David Salom        (Avintia Blusens) 2 menit    9,236 detik
7. Colin Edwards    (NGM Forward Racing)  2 menit 9,348 detik
8. Yonny Hernandez    (Avintia Blusens)    2 menit 10,321 detik
9. Karel Abraham    (Cardion AB Motoracing)  2 menit 15,152 detik (one)

Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso

Musim Depan Winglet Dilarang di MotoGP, Ducati Tak Cemas

Ducati pelopor penggunaan winglet di MotoGP.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016