Soal Rossi-Marquez, Materazzi Ingat Tandukan Zidane

Aksi Valentino Rossi dan Marc Marquez
Sumber :
  • Gazzettaworld
VIVA.co.id
Zidane Cetak Rekor Pribadi Usai Juara Piala Super Eropa
- Pembalap Yamaha, Valentino Rossi, mendapat penalti 3 poin atas aksi gerakan kakinya kepada pembalap Marc Marquez pada balapan MotoGP Malaysia, akhir pekan lalu. Namun, hukuman tersebut dianggap tak adil. 

Rossi Tak Sabar Ambil Alih Puncak Klasemen dari Marquez
Pandangan itu terlontar dari mulut legenda sepakbola Inter Milan dan Italia --negara Rossi, Marco Materazzi. Menurut dia, Marquez juga layak diberi hukuman lantaran melakukan provokasi, dengan menghambat laju Rossi dan membiarkan Jorge Lorenzo terus di depan.

Marquez Dipaksa Beradaptasi dengan Cepat di MotoGP Austria

Materazzi lalu teringat momen final Piala Dunia 2006, antara Italia dan Prancis. Ketika itu, dia ditanduk oleh gelandang Les Bleus, Zinedine Zidane. Tapi, pada akhirnya dia pun mendapat hukuman akibat memancing amarah Zidane.

"Ketika itu, saya dihukum skorsing dua pertandingan (dan denda 5.000 franc) karena memprovokasi. Sementara itu, dalam kasus ini, yang diberi hukuman cuma Vale," kata Materazzi, sebagaimana dinukil dari La Gazzetta dello Sport.


Adapun Rossi terancam gagal juara, karena akan memulai balapan dari grid terbelakang, tapi Materazzi tak berhenti memberi dukungannya. "Di mana pun dia finis, bagaimana pun, saya akan selalu ada di sisinya," ucap eks pesepakbola 42 tahun itu.

"Kami berbicara tentang seorang (pembalap) fenomenal, tapi tampaknya Rossi akan kehilangan gelar. Kami akan melihat keajaiban (yang akan mengantar Rossi) juara. (Tapi), Lorenzo pantas mendapat respek, sedangkan Marquez tidak," tuturnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya