Sentul Kembali Terperangah Lihat Aksi Tim ABM Motorsport

Tim ABM Motorsport
Sumber :
VIVA.co.id
Mantan Vokalis Dewa Dibuat Kehabisan Napas oleh Sean Gelael
- Ajang Indonesian Sentul Series of Motorsport (ISSOM) kembali didominasi oleh tim ABM Motorsport yang sukses memborong piala terbanyak dalam balapan sepanjang akhir pekan kemarin.

Ketika Sean Gelael Jadi Sopir Taksi di Sentul
Tercatat 26 piala berhasil didapatkan 12 pembalap ABM Motorsport dari 11 kelas yang diikutinya. Delapan di antaranya berhasil berdiri di podium tertinggi. 

Gadis Manis Ini Kegirangan Usai Naik 'Taksi' 242 Km/Jam
Jimmy Lukita meraih tiga trofi di kelas Super Champ Platinum, BMW Super Touring 3.500cc, dan ABM Cup Seeded B 3.000cc. Sementara anaknya, Gerhard Lukita, berjaya di kelas Euro 2.000 Promotion. Paul Montolalu, Silas Adrian, Emanuel Amandio, dan Ronald N juga berhasil menduduki podium pertama. 

Kemudian ada delapan podium kedua yang berhasil diduduki oleh para pembalap ABM, seperti Eric Montolalu, Jimmy Lukita, Silas Adrian, dan Gerhard Lukita. Sementara sisanya ada tujuh podium ketiga, dua posisi keempat, dan satu posisi kelima.

“ini merupakan awal yang baik bagi kami, hari ini berhasil membawa pulang 26 Piala, yang bisa dibilang semua bernilai poin yang sangat baik untuk di seri perdana ini, ini semua berkat kerjasama tim, mekanik dan dukungan sponsor kami,”. Demikian diungkapkan Chief Operating Officer ABM Motorsport, Benhard Sibarani.

"Hampir semua kelas di ISSOM ini kami terjunkan pembalap, hanya dua kelas yang tidak kami ikuti, yaitu Mercedes Benz dan Kejurnas Honda," ujar Benhard. Pada musim kejuaraan musim lalu, sepanjang 6 seri ISSOM 2015 ABM Motorsport sukses mengumpulkan total 118 piala dan 8 gelar juara umum.

Tak heran, sponsor sekaliber Intersport pun kembali mendukung tim  yang juga menyabet gelar “The Best Racing Team” tiga tahun berturut-turut ini. Dukungan dari sponsor besar seperti Intersport terbukti mampu mendorong tim ABM Motorsport untuk meraih prestasi lagi seperti tahun-tahun sebelumnya.

“Kekompakan tim dan prestasi ABM Motorsport yang menjadi alasan kami jatuh cinta, dan kembali mensuport sepenuhnya tim ABM Motorsport,” ungkap Perwakilan Intersport, Ari Wibowo.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya