Dahsyat, Greysia/Apriyani Lolos Semifinal Malaysia Masters 2020

Aksi Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA – Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu melibas wakil Korea Selatan, Chang Ye-na/Kim Hye Rin di BWF World Tour Super 500, Malaysia Masters 2020, Jumat 10 Januari. 

Christian Adinata Cedera Lutut Parah dari Malaysia Masters 2023, Dapat Penanganan Serius

Berlaga di Axiata Arena, Kuala Lumpur Malaysia, Greysia/Apriyani menang dua game langsung di turnamen berhadiah total 400.000 Dolar Amerika Serikat ini.

Jalannya game pertama berlangsung sengit, mereka bermain lebih hati-hati. Greysia/Apriyani berhasil unggul di interval game pertama 11-10. 

Penyesalan Gregoria Mariska Tunjung Usai Gagal Juara di Malaysia Masters 2023

Pertandingan semakin seru, kala Chang/Kim mengejar angka 19-19. Terus menjaga performa, Greysia/Apriyani menang di game pertama 21-19.

Game kedua, pertandingan semakin seru. Lagi, Greysia/Apriyani unggul atas Chang/Kim 5-2. Cham/Kim terus ditekan di game kedua ini. 

Daftar Juara Malaysia Masters 2023

Greysia/Apriyani bermain kian efektif, serangan demi serangan mebuat mereka unggul di interval game kedua 11-9.

Greysia/Apriyani terus menjaga asa untuk memenangkan game kedua. Mereka melaju kencang dan menyelesaikan game kedua dengan kemenangan 21-19.

Dengan hasil ini, Greysia/Apriyani melaju ke semifinal Malaysia Masters 2020.

Baca: Amuk Ganda Taiwan, Ahsan/Hendra Lolos Semifinal Malaysia Masters

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya