Pengubur Mimpi Ginting Tantang Raja Bulutangkis Dunia di Final Membara India Open 2023
Minggu, 22 Januari 2023 - 00:10 WIB

Sumber :
- BWF
VIVA Sport – BWF World Tour Super 750 India Open 2023 sampai pada puncaknya. Hari ini digelar final membara, Minggu 22 Januari.
Sederet atlet top bulutangkis dunia tempur. Mereka akan berjuang di K. D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi. Salah satunya tunggal putra Thailand, Kunlavut Vitidsarn.
Baca Juga :
Ia memastikan tiket ke partai puncak usai mengubur mimpi tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting.
Laga berlangsung sengit. Kunlavut memenangkan duel ini dua gim langsung.
Tunggal putra Thailand, Kunlavut Vitidsarn di BWF World Tour Finals 2021
Photo :
- PBSI
Pada gim pertama, saling berbalas poin tersaji. Kunlavut menang dengan skor 27-25.
Kemudian, gim kedua ia makin perkasa. Kunlavut sebagai unggulan kedelapan menyudahi perlawanan Ginting dengan skor 21-15.
Halaman Selanjutnya
Pada final hari ini, Kunlavut akan berhadapan dengan raja bulutangkis dunia, Viktor Axesen.Â