Australian Open 2012

Roger Federer Menang WO

Roger Federer di Kooyong Classic
Sumber :
  • Reuters/Mick Tsikas

VIVAnews - Roger Federer tak perlu memeras keringat untuk melenggang ke putaran ketiga Australian Open 2012. Pasalnya, rival yang harus dihadapi, Andreas Beck, memilih mundur (WO/walk over) dari turnamen grand slam awal musim ini.

Seperti dikutip dari Reuters, Rabu 18 Januari 2012, Beck memutuskan mundur lantaran mengalami gangguan pada bagian bawah punggungnya. Seharusnya di laga putaran kedua hari ini, petenis asal Jerman tersebut menantang Federer di Hisense Arena, Melbourne.

Dengan demikian, Federer berhak mengantongi tiket gratis ke putaran ketiga. Kini, petenis peringkat tiga dunia itu menunggu pemenang laga putaran kedua antara Ivo Karlovic dan Carlos Berlocq.

Mundurnya Beck tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi Federer, yang menargetkan gelar juara kelima Australian Open di Melbourne Park. Namun masih ada lawan berat yakni dua pesaing terberatnya, petenis peringkat satu dunia Novak Djokovic, dan peringkat dua dunia Rafael Nadal.

Selain Federer, Philipp Kohlschreiber juga melenggang ke putaran ketiga usai lawannya, Pere Riba, menyerah di tengah laga karena cedera. Petenis asal Jerman itu unggul melalui pertandingan dua set, 6-0 dan 4-0. (irb)

Terpopuler: Artis Keturunan Darah Biru sampai Proses Kelahiran Anak Perempuan Alyssa Soebandono
Presiden RI terpilih Prabowo Subianto menghadiri acara ulang tahun adik Tien Suharto, Siti Hardjanti Wismoyo di Gedung Perwayangan TMII, Jakarta Timur, Kamis, 25 April 2024

Resmi Jadi Presiden Terpilih, Prabowo Tak Akan Mundur dari Jabatan Menhan

Setelah ditetapkan sebagai presiden RI terpilih periode 2024-2029 Prabowo dipastikan tidak akan mundur dari jabatannya saat ini selaku Menteri Pertahanan RI.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024