Dipermalukan Rangking 106, Halep Takut Pulang ke Rumania

Jana Cepelova dan Simona Halep
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id –
Babak pertama Wimbledon 2015 terus memberikan banyak kejutan, seperti yang terjadi di nomor putri. Di mana, Simona Halep secara mengejutkan takluk oleh petenis rangking 106 versi WTA, Jana Cepelova.


Dalam pertandingan yang berlangsung Rabu 1 Juli 2015 pagi WIB, Halep yang mendiami peringkat 3 dunia ini harus jatuh bangun hadapi perlawanan Cepelova. Namun di luar dugaan, Salep harus tersingkir oleh petenis asal Slovakia dengan skor  7-5, 4-6, dan 3-6.


Hasil buruk ini mengulang catatan buruk Halep pada Wimbledon pada 2012 lalu. Dengan kenyataan seperti ini, petenis berusia 23 tahun asal Rumania ini mengaku malu bila langsung pulang ke negaranya dan tak kuat hadapi kritikan.


"Sulit untuk kembali ke Rumania saat ini. Saya biasanya langsung pulang ke Rumania setelah turnamen, tapi hari ini saya tidak mungkin melakukan hal itu. Sekarang saya ingin pergi berlibur. Saya ingin pergi," ucapnya dilansir
Telegraph.

"Pada awalnya, saya sedikit kaget dengan kritikan, tapi sekarang sudah terbiasa mendengar hal-hal buruk tentang saya di Rumania. Itu bukan masalah besar bagi saya dan saya tidak peduli apa yang dikatakan orang. Mereka bisa mengatakan semuanya tentang saya tetapi saya tahu betapa sulitnya berlatih setiap hari. Jadi saya tidak perlu menjelaskan diriku atau apa yang saya lakukan," tambahnya.

Kejutan Lagi dari Tenis Olimpiade, Serena Williams Keok
launching Turnamen Tenis Indonesia Men's Future 2016

PB Pelti Gelar Turnamen Indonesia Men's Future 2016

Ada 17 negara yang akan ambil bagian dalam ajang ini.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016