Kantor Baru Portal VIVA.co.id di Ulang Tahun Ke-4

Suasana di kantor baru VIVA.co.id
Sumber :

VIVA - Pengunjung yang budiman, mulai Senin, 17 Desember 2012 hari ini kantor Portal VIVA.co.id pindah dari Menara Standard Chartered di Jalan Prof. Dr. Satrio 164, Casablanca, ke Jalan Terate II Nomor 2 di Kawasan Industri Pulogadung, Jakarta Timur, berdampingan dengan kantor redaksi tvOne.

Manjakan Nasabah di HUT ke-129, BRI Tebar Ragam Promo Spesial

Kepindahan ini juga bertepatan dengan hari ulang tahun Portal VIVA.co.id yang keempat. Sebelum menjadi sebuah portal, kami adalah situs berita bernama VIVAnews.com yang diluncurkan pada 17 Desember 2008.

Kenapa kami pindah?

Dapat Ucapan Cinta dari Lolly, Vadel Badjideh: Jangan Bilang Editan!

Berbarengan dengan masa kontrak kantor kami di Menara Standard Chartered yang telah habis, kami memutuskan membangun kantor dua lantai yang meski sederhana, alhamdulillah, adalah milik kami sendiri. Sebab lainnya, kami berharap agar konvergensi 3-layar antara Portal VIVA.co.id dan tvOne dapat segera berjalan di tahap implementasi.  

Karena baru saja pindah kantor, tentunya di hari pertama ini kami sibuk berbenah, menata kembali meja, kursi, komputer, server, dan perangkat kerja lainnya. Namun begitu, di tengah bau cat dan debu yang masih berseliweran, kami tetap berupaya menghadirkan berbagai berita dan informasi yang aktual dan lengkap kepada Anda sekalian.

Nafsu Makan Anak Menurun? Khasiat Nutrisi Madu Alami Bisa Jadi Stimulus Efektif

Akhirul kata, kami mohon doa restu dari Anda sekalian agar di kantor baru ini Portal VIVA.co.id bisa berkontribusi lebih baik lagi, dengan menghadirkan berita, informasi, video, dan fitur-fitur menarik, penting, dan bermanfaat buat Anda semua. Amin! (adi)

Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi), Meutya Hafid.

Menkominfo Siapkan Sistem Keamanan Siber

Menteri Komunikasi dan Digital, Meutya Hafid mengatakan Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemenkomdigi) sedang menyiapkan sistem keamanan siber untuk mendukung pelaksan

img_title
VIVA.co.id
14 Desember 2024