11-11-11 Jadi Favorit Pengantin China & India

Ilustrasi.
Sumber :
  • REUTERS/PennyYoung

VIVAnews - Ribuan pasang pengantin di China dan India merayakan 11 November 2011 dengan mengikat janji sehidup-semati. Mereka sengaja menikah pada hari ini, yang disingkat dengan tanggal 11-11-11, karena tanggal itu sangat unik dan ada yang percaya bisa membawa keberuntungan. 

"Kesempatan menikah di tanggal 11-11-11 hanya datang sekali seumur hidup, dan kami tak akan melewatkannya," kata salah seorang pengantin pria, Wang Qiang, seperti dikutip dari Times of India hari ini.

Jokowi Beri Tugas Baru ke Luhut Urus Sumber Daya Air Nasional

Di China, 11 November secara tidak resmi dikenal sebagai tanggal yang paling bagus untuk melepas masa lajang karena seluruhnya terdiri dari angka satu.

Tahun ini tanggal 11 November diyakini sebagian kalangan bisa membawa keberuntungan lebih karena angka tahunnya juga berakhiran dengan angka 11. Di Shanghai saja tercatat ada 3.000 pasangan yang melangsungkan pernikahan.

Hal serupa rupanya juga terjadi di India. Jumlah pasangan yang ingin melangsungkan pernikahan serta ibu yang ingin melakukan persalinan secara caesar meningkat di tanggal 11 November karena diyakini membawa keberuntungan secara numerologi.

Namun, para astrolog India yang biasanya meramalkan tanggal pernikahan untuk calon pengantin melihat fenomena ini melambangkan kondisi India yang modern. "Menikah di tanggal 'cantik' sebenarnya agar peristiwa spesialnya lebih gampang diingat saja," kata salah seorang astrolog seperti dikutip harian The National.

Namun, seorang numerolog bernama MK Pandey tak menampik bahwa banyak pasangan yang memilih memajukan atau memundurkan tanggal pernikahan ke tanggal 11 November karena dianggap membawa keberuntungan. "Jangan hanya karena banyak orang percaya rangkaian nomor itu membawa keberuntungan lalu Anda ikut-ikutan," kata Pandey.

Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Bintoro di TKP Polisi Bunuh Diri

Polisi Periksa 13 Saksi Kasus Tewasnya Anggota Polresta Manado di Mampang Jakarta Selatan

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Bintoro, mengaku saat ini pihaknya sudah melakukan pemeriksaan 13 orang atas tewasnya anggota Satlantas Polresta Manado.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024