Wanita Asal Solo Panjat Tower di Bogor

VIVAnews – Seorang wanita yang belum diketahui identitasnya, nekat memanjat tower listrik setinggi 50 meter di Kampung Sawah, Kelurahan Ciheuleut, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat 5 Maret 2010.

Salah seorang saksi mata bernama Endang menyampaikan, peristiwa menghebohkan itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIB, sampai 13.00 WIB. Sebelum naik tower listrik, perempuan yang diperkirakan berusia 30 tahun itu sempat membeli tissue dan minuman di warungnya.

Wanita itu juga sempat berbincang dan mengatakan kalau dia berasal dari Solo dan datang ke Kota Bogor karena ada yang menjanjikan pekerjaan. "Ternyata kerjanya jadi pelacur. Katanya kabur dari tempat kerjanya itu," ujar Endang, menirukan cerita wanita tersebut.

Selesai membeli tissue dan minuman segar, tiba-tiba dia memanjat tower yang berada disamping rumah Endang. Praktis pemilik warung itu langsung menyampaikan kepada warga lain dan segera melapor ke Polresta Bogor.

Petugas kemudian merayu wanita tersebut untuk turun. Tapi lebih dari 30 menit dia tidak juga mau turun. Setelah upaya untuk merayu perempuan itu turun gagal, petugas kemudian memanggil petugas pemadam dan mengerahkan satu unit mobil untuk mengevakuasinya. Dengan mudah wanita yang masih terlihat depresi itu diturunkan

Saat ini, perempuan itu masih diamankan di Polsek Bogor Utara untuk dimintai keterangan dan ditelusuri oleh petugas apakah kejadian yang dialaminya benar.

5 Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi oleh Penderita Asam Lambung, Apa Saja?

Laporan: Ayatullah Humaeni| Bogor

Rilis TikToker Galih Loss Soal Video Diduga Menistakan Agama

Motif TikToker Galih Loss Buat Konten Penistaan Agama Terkuak, Ternyata Buat Cari Endorse

Polisi sudah menangkap Galih Loss karena konten 'hewan mengaji' yang meresahkan dan diduga menistakan agama Islam.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024