Polda Metro Waspadai Ancaman Bom Saat Natal dan Tahun Baru

Pengamanan Natal
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis

VIVAnews - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan rapat koordinasi dengan Polda Metro Jaya dalam rangka persiapan Natal 2013 dan Tahun Baru 2014. Rapat itu dilakukan di Balai Kota, Jakarta, Senin, 16 Desember 2013.

Wakil Kepala Polisi Daerah Metro Jaya, Brigadir Jenderal Sudjarno, mengatakan dalam persiapan Natal dan Tahun Baru, pihaknya mengerahkan 10.198 personel untuk pengamanan di ibukota. Pengamanan inin dilakukan selama 10 hari, mulai tanggal 23 Desember 2013 hingga 1 Januari 2014

Firasat Murid SMK Depok Sebelum Kecelakaan di Ciater, Sopir Bus Ungkap Detik-detik Tragedi Maut

Menurutnya,  Polda Metro Jaya sudah melakukan pemetaan untuk menyebar personelnya dalam melakukan pengamanan malam Natal dan Tahun Baru.

"Semua gereja kita amankan, anggota kami sudah di floating ke seluruh DKI Jakarta. Setiap ada kegiatan di gereja dipastikan ada pengamanan," kata Sudjarno.

Sudjarno menjelaskan, untuk kondisi keamanan DKI Jakarta sendiri saat ini masih relatif kondusif sebab tidak ada kejadian signifikan yang dikhawatirkan.

Meski relatif kondusif, tetapi terdapat beberapa hal yang harus diwaspadai oleh masyarakat ibukota dalam pelaksanaan malam natal dan tahun baru ini.

Beberapa ancaman yang bisa terjadi, di antaranya ancaman bom, pelemparan, perusakan, pembakaran tempat ibadah, meningkat penjualan kembang api dan petasan, dan perkelahian massa.

"Ada juga isu aktual yang perlu diwaspadai, di antaranya meningkatnya giat politik, demo, macet meluas, penertiban lahan parkir, kurangnya kesadaran hukum masyarakat, meningkatnya giat partai dalam antisipasi pemilu, penertiban PKL, eksekusi lahan pemerintah atau masyarakat," kata Sudjarno.

Sudjarno menambahkan, berdasarkan data Polda Metro Jaya, terdapat gangguan ketertiban masyarakat mulai Januari hingga Desember 2013 terdapat 26.761 kasus, aksi unjuk rasa atau demo terdapat  2.221 kasus, ancaman bom atau terorisme 26 kasus, dan pemboman 2 kasus.

"Dibandingkan tahun 2012, jumlah tersebut menurun sebanyak 13 persen sehingga bisa dikatakan jika situasi keamanan di DKI tahun ini kondusif," tuturnya

Di tempat yang sama, Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menurutkan jika persiapan dari Polda Metro Jaya sudah sangat maksimal. Saat ini yang diutamakan adalah masalah pencegahan bukan penanganan.

"Ini sudah sangat komprehensif, terutama preventif pencegahan agar diberikan perhatian dan tekanann terutama di sisi intelijen," kata Jokowi.

Kata Jokowi, dilakukan itu supaya kejadian yang tidak diharapkan bisa diantisipasi sehingga pada pelaksanaannya nanti berjalan aman dan lancar.

"Tahun kemarin tidak ada masalah, kita harapkan tahun ini dengan bekerja lebih rutin dan dilakukan secara rinci saya kira semua yang dipaparkan bisa terlaksana," katanya.

Terpopuler: 3 Posisi Seks Garang Hingga Hermes Bukan Termahal di Dunia 
Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara.

Dimas Anggara dan Nadine Chandrawinata Baptiskan Anak Kedua, Netizen : Perasaan Pas Lahir Diadzanin

Pasangan selebriti Dimas Anggara dan Nadine Chandrawinata baru saja membaptiskan anak kedua mereka, Nadi Djala Anggara pada Sabtu, 11 Mei 2024 di sebuah gereja.

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024