Hujan Kerikil Gunung Kelud Sampai Radius 50 Kilometer

Petugas tunjukkan aktivitas Gunung Kelud melalui CCTV
Sumber :
  • Antara/ Rudi Mulya
VIVAnews
Mendukung Perkembangan Voli Indonesia melalui Kiprah Megawati dan Fun Volleyball 2024
- Letusan Gunung Kelud cukup besar sehingga hujan kerikil terjadi sampai berpuluh-puluh kilometer ke sekitarnya. Politikus Partai Demokrat Nova Riyanti Yusuf melaporkan, timnya yang bermarkas di sebelah Markas Komando Rayon Militer Wates, Kediri, Jawa Timur, juga dilanda hujan kerikil.

Polisi Periksa 13 Saksi Kasus Tewasnya Anggota Polresta Manado di Mampang Jakarta Selatan

"Lokasi keluarga di Bandar Lor, 45-50 kilometer dari Gunung Kelud, tapi laporan keluarga, rumah kontrakan hujan kerikil bukan debu," kata Nova kepada VIVAnews, Jumat 14 Februari 2014 dini hari. Nova saat ini calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat nomor urut 2 daerah pemilihan Jawa Timur VI yang meliputi Kabupaten Tulungagung, Kota Kediri, Kota Blitar, Kabupaten Kediri dan Kabupaten Blitar.
Jokowi Beri Tugas Baru ke Luhut Urus Sumber Daya Air Nasional


Nova sendiri sedang berada di Surabaya saat Gunung Kelud ini meletus. Penulis yang juga berprofesi dokter ahli jiwa itu sebenarnya sudah berencana ke Kediri pada Jumat pagi ini karena sudah membuka pos komando untuk mitigasi bencana yang mungkin disebabkan Gunung Kelud.


Di Surabaya sendiri, Nova menyatakan sudah membicarakan soal Gunung Kelud ini dengan Wakil Gubernur Saifullah Yusuf. "Tadi siang di Kunjungan Kerja Komisi IX DPR bertemu Wagub Gus Ipul. (Saya) sudah menperingatkan bahwa penprov harus turun (ke Kelud). Katanya, semoga tidak meletus, eh malamnya langsung meletus," kata Nova.


Sebelumnya, 11 Februari lalu, Nova menyatakan sudah berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan untuk melakukan mitigasi bencana letusan Gunung Kelud yang sudah berstatus waspada sejak dua pekan lalu. "Saya tidak mau berpangku tangan menunggu bencana terjadi, menyalahkan pihak manapun, tapi apa yang bisa kita lakukan selaku stakeholders atau pemangku kebijakan maka lakukanlah," kata Nova saat itu.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya