Coret Gedung DPR, Pong Harjatmo Diamankan

Gedung DPR-MPR.
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - Pong Harjatmo, artis era 1980-an, membuat ulah dengan melakukan aksi corat-coret gedung Dewan Perwakilan Rakyat, Senayan, Jakarta.

Persiapan Kian Matang, Akomodasi Jemaah Haji Indonesia di Mekah Siap Digunakan

Aksi tak terduga ini dilakukannya menjelang salat Jumat, 30 Juli 2010.

"Jujur, Adil, Tegas," itulah yang ditulis Pong dengan cat semprot di atap berwarna hijau Gedung Kura-kura, tempat biasa digelar sidang umum Majelis Permusyawaratan Rakyat.

Namun belum selesai Pong melakukan aksinya, ia keburu diringkus oleh Pasukan Pengamanan Dalam (Pamdal) DPR RI. Ia pun kemudian digelandang ke pos pengamanan.

Pong mengaku, ia melakukan aksi corat-coret itu karena kecewa berat dengan kinerja dewan. "Pemerintah dan anggota DPR tidak pernah tuntas melakukan tugasnya. Sekarang tambah lagi anggotanya membolos," kata Pong.

Tak lama kemudian, sejumlah polisi tampak mendatangi pos pengamanan DPR. Pong pun segera dibawa ke Polsek Tanah Abang untuk diproses lebih lanjut. (umi)

Terpopuler: Saran Dokter Soal Skincare sampai Wulan Guritno Masih Alami Bereakout
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan bertemu Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto

Janji Prabowo Subianto ke PAN yang Setia Mendukungnya

Presiden RI terpilih Prabowo Subianto memuji kesetiaan Partai Amanat Nasional atau PAN, yang sejak Pilpres 2014, Pilpres 2019 hingga saat Pilpres 2024 selalu mendukungnya

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024