Terpopuler: Oknum Polisi Aniaya Siswa, Mahasiswa Demo Rektor hingga Suami Mutilasi Istri

Ilustrasi oknum polisi.
Sumber :
  • Antara FOTO.

Jakarta – Seorang polisi Briptu AD diamankan Polres Bulukumba, Sulawesi Selatan. Hal itu lantaran oknum polisi tersebut diduga menganiaya seorang siswi SMA berinisial FA (16).

Pria yang Disebut Warganet Pegi Perong Asli Sering Pakai Motor Ini

Akibat penganiayaan itu, korban mengalami luka lebam hingga patah tulang. Sedangkan Briptu AD sementara dalam penanganan pihak Propam Polres Bulukumba. 

Berita tentang oknum polisi menganiaya siswa SMA itu menjadi berita terpopuler di kanal News VIVA, Kamis, 9 Mei 2024.

Caleg PKS Bandar Sabu Jaringan Gembong Fredy Pratama, Ini Kata Polisi

Ilustrasi kekerasan perempuan

Photo :
  • www.pixabay.com/Counselling

Sementara itu, berita tentang aksi mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU) memprotes uang kuliah tunggal (UKT) yang naik, juga menjadi berita yang benyak menarik perhatian pembaca kanal News VIVA.

Cerita Nadiem Dipanggil Jokowi Gara-gara UKT Mahal, Langsung Dibatalkan!

Selain kedua berita tersebut, sejumlah berita lainnya pun menarik animo pembaca VIVA. Berikut ini lima berita terpopuler di kanal News VIVA, Kamis, 9 Mei 2024 yang dirangkum dalam tulisan round up:

1. Jenderal Kopassus di Balik Operasi Rebut Homeyo, Refly Harun Bungkam Irma Nasdem

Satgas khusus TNI-Polri sukses melakukan operasi perebutan Distrik Homeyo, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, dari kelompok Organisasi Papua Merdeka (OPM), pada Jumat, 3 Mei 2024. Tangan dingin jenderal Kopassus yang memimpin operasi menuai sorotan.

Anggota TNI-Polri yang diterjunkan ke Homeyo melibatkan satuan jajaran elit dari Komando Operasi TNI (Koops TNI) Habema dan Satgas Nanggala Kopassus. Tidak main-main, operasi perebutan Homeyo dari OPM hanya butuh waktu 20 menit. Baca berita selengkapnya di sini.

2. Sadis! Polisi di Bulukumba Tega Aniaya Siswi SMA hingga Patah Tulang dan Rahang Bengkak

Seorang siswi SMA berinisial FA (16) di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan mengalami insiden penganiayaan sadis karena mengalami luka lebam hingga patah tulang. Ironisnya, pelaku adalah anggota polisi berinisial Briptu AD.

Kasi Humas Polres Bulukumba AKP Marala mengatakan, kasus penganiayaan yang dilakukan Briptu AD sementara dalam penanganan pihak Propam Polres Bulukumba. 

"Briptu AD sudah diamankan serta dalam pengawasan pihak Propam Polres Bulukumba guna menjalani proses pemeriksaan," kata AKP Marala dalam keterangannya, Rabu, 8 Mei 2024. Baca berita selengkapnya di sini.

3. Uang Kuliah Tunggal Naik, Ratusan Mahasiswa USU Demo Rektor

Ratusan mahasiswa tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Sumatera Utara (BEM USU) menggelar unjuk rasa, berlangsung di Biro Rektor USU, Rabu, 8 Mei 2024. Massa memprotes atas kenaikan uang kuliah tunggal (UKT) tahun akademik 2024/2025.

Gedung Universitas Sumatera Utara (USU)

Photo :
  • Dokumen USU

Mahasiswa membentang spanduk bertuliskan 'Mahasiswa Baru Panik UKT Semakin Mencekik'. Aksi unjuk rasa ini mendapatkan pengawalan ketat pihak kepolisian dan petugas keamanan kampus USU. 

Mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya, Alfandi Hagana mengungkapkan kecewa atas keputusan Pemerintah Indonesia, menaikkan UKT, dengan kondisi perekonomian masyarakat tengah terpuruk. Baca berita selengkapnya di sini.

4. 2 Pembunuh Sadis Kakek Renta di Garut Ditangkap, Apa Motifnya?

Tim Sancang Polres Garut akhirnya berhasil meringkus pelaku pembunuhan sadis terhadap Alek (73), warga Desa Ngamplang, Kabupaten Garut Jawa Barat. Pelaku dipastikan berjumlah dua orang berdasarkan hasil penyelidikan jajaran Satreskrim Polres Garut.

Kasat Reskrim Polres Garut, AKP Ari Rinaldo membenarkan penangkapan tersebut dengan dua orang pemuda diamankan Tim Sancang, Rabu kemarin. Keduanya kini jalani pemeriksaan di Unit Jatanras Satreskrim Polres Garut. 

Pun, dari keduanya petugas menyita barang bukti berupa dua senjata tajam, pakaian dan sepeda motor. Baca berita selengkapnya di sini.

5. Polisi Ungkap Kejadian Saat Suami Tawarkan Potongan Tubuh Mutilasi Istrinya ke Warga di Ciamis

Polisi akhirnya membenarkan bahwa Tarsum (51), suami di Ciamis yang memutilasi istrinya sendiri, Yanti (44), memang sempat menawarkan potongan tubuh istrinya kepada warga sekitar.

Ilustrasi-Korban pembunuhan

Photo :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

"Setelah dia melakukan itu (mutilasi), ada sebagian bagian tubuh yang dimasukkan baskom kemudian ketemu salah satu saksi yang sudah diperiksa, kemudian dia menawarkan 'nih dijual murah nih, daging Yanti' gitu saja," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Ciamis, Ajun Komisaris Polisi Joko Prihatin, Rabu, 8 Mei 2024. 

Joko menjelaskan, Tarsum tidak sampai menawarkan potongan tubuh istrinya itu hingga datang ke rumah-rumah warga. Adapun hal itu, menurutnya, tindakan spontan pelaku. Warga yang ditawari saat itu lantas lari ketakutan karena pelaku juga menenteng pisau. Baca berita selengkapnya di sini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya