Fakta Menarik Celtic Vs Juventus

Pemain Juventus merayakan kemenangan atas Shakhtar Donetsk
Sumber :
  • Reuters
VIVAbola
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus
- Glasgow Celtic akan menjamu Juventus pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Celtic Park, Selasa 12 Februari 2013, waktu setempat (Rabu dini hari WIB). Berikut ini sejumlah fakta dan data menarik pertemuan kedua tim.

Diincar 2 Raksasa Italia, Isco Dibanderol Madrid Rp733 M

Juventus Tak Menikmati Untung Besar dari Penjualan Pogba
Celtic dan Juventus sudah pernah bertemu empat kali, setiap pertandingan selalu berakhir dengan kemenangan tuan rumah. Pertemuan terakhir kedua tim terjadi di Celtic Park pada babak grup Liga Champions, 31 Oktober 2001. Celtic menang 4-3 di laga itu.

Kiper Gianluigi Buffon menjadi satu-satunya pemain yang tersisa dari pertemuan pertandingan Oktober 2001. Namun, ketika itu Buffon hanya menjadi cadangan karena baru pulih cedera. Posisinya digantikan Fabian Carini. Manajer Celtic saat ini, Neil Lennon, dan asisten pelatih Johan Mjällby, juga bermain di pertandingan itu.


Celtic tidak pernah kalah dari delapan pertandingan melawan tim Serie A di Celtic Park. Kekalahan terakhir Celtic terjadi pada perempat final European Cup 0-1 dari AC Milan, 12 Maret 1969. Belum pernah ada klub asal Italia yang meraih kemenangan di Celtic Park pada ajang Liga Champions (2 kalah, 2 imbang).


Celtic hanya menelan dua kekalahan dari 23 pertandingan kandang Liga Champions, kedua kekalahan itu terjadi saat melawan Barcelona.


Juventus tidak pernah kalah dari 16 pertandingan Eropa beruntun. Selain itu, I Bianconeri tidak pernah menelan kekalahan tandang di Eropa sejak 18 Maret 2010, ketika kalah 1-4 dari Fulham di Liga Europa. Juventus juga menjadi salah satu dari empat tim yang belum terkalahkan di Liga Champions musim ini, bersama Borussia Dortmund, Malaga dan Schalke.


Juventus baru kebobolan 4 gol di Liga Champions musim ini. Catatan itu hanya kalah dari PSG yang 3 kali kebobolan. Juventus juga tidak pernah kebobolan dalam tiga pertandingan terakhir.


Andrea Pirlo sudah pernah lima kali menghadapi Celtic ketika masih memperkuat AC Milan, termasuk dua leg babak 16 besar musim 2006/2007.(Eurosport)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya