De Bruyne Tak Menyesal Pernah Gabung dengan Chelsea

Pemain Manchester City, Kevin De Bruyne.
Sumber :

VIVA.co.id - Kevin De Bruyne mengaku tidak pernah menyesal pernah bergabung dengan Chelsea. Meskipun, dia tidak bisa memenuhi ambisinya bersama tim berjuluk The Blues tersebut kala itu.

Leandro Trossard Menyela Ben White dengan Tegas, Akhiri Perdebatan Tentang Bintang Arsenal

Winger berusia 25 tahun itu, hijrah ke Chelsea pada 2012 silam saat masih dilatih oleh Jose Mourinho. Akan tetapi, dia lalu dipinjamkan ke Werden Bremen.

Ternyata kembalinya ke Chelsea, tak mengubah posisinya dengan hanya bermain dalam 9 laga saja. Hingga akhirnya, Chelsea melepasnya ke tim asal Bundesliga, Wolfsburg, di mana De Bruyne tampil apik.

Pengakuan Pochettino Usai Chelsea Dibantai Arsenal

Pada musim lalu, Manchester City pun merekrutnya dengan harga cukup fantastis. Terbukti, kini De Bruyne menjadi pemain bintang di bawah asuhan Josep Guardiola.

"Aku tidak tahu dan aku tidak peduli [mengapa dia tak pernah bisa meyakinkan Mourinho]. Aku menunggu empat bulan, kemudian aku bilang pada diriku sendiri kalau aku ingin bermain setiap pekan," kata De Bruyne, dilansir FourFourTwo.

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

"Aku tidak mendapatkan waktu bermain seperti yang kuinginkan, jadi hengkang adalah pilihan yang jelas. Aku ingin memulai bab baru -- tidak dipinjamkan dan kembali ke situasi yang sama persis," sambungnya.

Walau pernah terpinggirkan, De Bruyne tak pernah menyesal gabung dengan Chelsea. Meskipun, apa yang diidam-idamkannya tidak terwujud, dan memaksanya harus angkat kaki dari Stamford Bridge.

"Itu adalah sebuah langkah yang cerdas, tapi seluruh pilihan yang pernah kubuat di dalam karierku, aku tidak menyesalinya bahkan bergabung Chelsea. Memang tidak berhasil. Aku ingin bermain sepakbola, rupanya tidak demikian jadi aku pergi," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya