Persiapan Persija Belum Puaskan Bendol

Bus pemain Persib diserang sejumlah orang
Sumber :
  • ANTARA/Ismar Patrizki

VIVAbola - Persija Jakarta terus berbenah jelang tampil di Indonesia Super League (ISL) musim depan. Pelatih tim Macan Kemayoran, Benny Dolo, menegaskan persiapan timnya saat ini belum mencapai 100 persen.

Menatap kompetisi musim 2014, Persija kehilangan sejumlah pemain kunci, seperti Muhammad Ilham dan Emmanuel "Pacho" Kenmogne yang hengkang ke Persebaya Surabaya. Sedangkan gelandang Roberto Pugliara memutuskan untuk bergabung dengan PSM Makassar.

Sebagai pengganti, Persija mendatangkan bek Victor Pae dari Persipura Jayapura, Agung Supriyanto dari Persijap Jepara, Egi Melgiansyah dari Arema Cronous dan Dany Saputra. Benny mengaku belum sepenuhnya puas dengan persiapan timnya.

"Bagi saya, skuad lama yang bisa memberikan jaminan. Dari pemain baru saat ini, saya belum melihat perkembangan signifikan. Persiapan tim sejauh ini baru 70 persen," ujar Benny usai menggelar latihan di POR Sawangan, Selasa 17 Desember 2013.

Pelatih yang akrab disapa Bendol itu menegaskan masalah mendasar yang dihadapi timnya saat ini adalah mental bertanding. Bendol mengatakan mental para pemain Persija masih perlu dibangun secara komunikatif.

"Mental pemain tidak hanya dibentuk di atas lapangan. Kami tim pelatih, harus bertemu dan berbicara langsung dengan pemain," jelas Bendol.

Bendol berharap para pemain Persija bisa mencapai puncak performa pada pertengahan Januari 2014. "Dua pekan sebelum kompetisi, kami harus berada di puncak performa. Kami harus tetap menjaga ritme. Tim harus tetap stabil. Jangan sampai di pertengahan kompetisi kami kedodoran," ucap Bendol.

"Kami bukan tim yang sempurna, semua tim di dunia pasti memiliki kelemahan. Tapi, kelemahan itu harus ditutupi dengan strategi di atas lapangan," sambungnya. (one)

Secercah Harapan di Balik Raihan Satu Poin Persija

Ingin baca artikel menarik lainnya? Klik tautan ini.

Pemain Persija Jakarta

Hanya Cetak 7 Gol dari 14 Laga, Apa Solusi Persija?

Krisis gol di TSC berbuah bencana bagi Persija.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016