MU Tunda Pengumuman Perekrutan Mourinho

Calon Manajer Manchester United, Jose Mourinho, saat dicegat wartawan di depan rumahnya
Sumber :
  • REUTERS/Peter Nicholls

VIVA.co.id – Jose Mourinho semakin dekat dengan kursi kepemimpinan Manchester United. Bahkan, kabarnya MU dan Mourinho hanya tinggal menanda tangani kontrak kerja secara resmi.

Hadapi MU, Atletico Madrid Tak Mau Terkecoh dengan Magis Ronaldo

Diketahui, pada Rabu 25 Mei 2016 sore waktu setempat, Mourinho bersama agennya, Jorge Mendes, menemui bos MU, Ed Woodward. Dalam pertemuan tersebut, keduanya membahas mengenai detail dari kerja sama antara MU dengan Mourinho.

Pada dasarnya, Mourinho sepakat untuk menangani MU selama tiga tahun. Namun, kesepakatan ini belum bisa diresmikan.

Manchester United Diganggu COVID-19 Jelang Lawan Atletico Madrid

Tim hukum Mourinho masih meninjau ulang beberapa detail kesepakatan dengan MU. Dilansir Daily Mirror, beberapa poin kesepakatan yang berkaitan dengan hak citra diri The Special One, yang masih dimiliki oleh Chelsea, sedang ditinjau ulang.

Sebenarnya, MU ingin mengumumkan perekrutan Mourinho pada Rabu malam atau Kamis dini hari WIB. Namun, akibat kondisi tersebut, MU terpaksa menundanya.

Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United

Kemungkinan besar, MU baru akan meresmikan perekrutan Mourinho pada Kamis siang waktu setempat.

Rumor kedatangan Mourinho sebenarnya sempat menimbulkan percikan di internal MU. Salah satunya adalah ancaman dari Ryan Giggs untuk keluar dari Old Trafford.

Giggs merasa tak betah bekerja bersama pria 53 tahun tersebut. Menurutnya, gaya kepemimpinan Mourinho sangat tidak cocok dengan MU.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya