Lima Pemain Lokal Jadi Target Pelatih Anyar Persib Bandung

Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez.
Sumber :
  • Dede Idrus (Bandung)/ VIVA

VIVA – Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, mengaku sudah menyodorkan lima nama pemain lokal untuk mengisi skuat Maung Bandung musim depan.

STY Muda Pernah Bobol Gawang Persib, Ini Potretnya saat Duel dengan Robby Darwis

Saat ini, kelima pemain tersebut masih dalam proses negosiasi dengan manajemen Persib. Jika berjalan lancar, kemungkinan besar mereka bergabung dengan tim pekan depan.

"Kita sudah kasih tahu namanya ke manajemen, kita sudah pilih pemain lokal. Kita tunggu negosiasi dengan manajemen, ada lima nama," kata Gomez usai memimpin latihan di Lapangan Sesko AD, Bandung, Jumat 15 Desember 2017.

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Namun, pelatih asal Argentina ini tak menyebutkan siapa nama pemain tersebut. Yang pasti, mereka akan datang bersama pemain lama Maung Bandung yang sebelumnya absen.

Persib sendiri tengah bersiap jelang turnamen Piala Presiden pada Januari 2018 nanti. Atep dan kawan-kawan sudah mulai melakoni latihan sejak Rabu 12 Desember 2017.

Persib Bandung dalam Atmosfer Bagus Jelang Lawan Borneo FC

Pada latihan tersebut, Persib hanya diikuti 16 pemain lokal. Sebagian pemain lainnya absen dengan berbagai alasan. Sebagai alternatifnya, Gomez memanggil tujuh pemain diklat Persib.

"Mereka (diklat Persib) cukup membantu persiapan tim. Tapi, kita masih tunggu pemain lama hingga Senin (15 Desember 2017). Mudah-mudahan bisa bergabung." (mus)

Asisten Pelatih Persib, Miro Petric

Persib Bandung Jaga Kebugaran Jelang Tantang Bali United di Championship Series

Persib Bandung terus mematangkan persiapan jelang championship series Liga 1. Dalam babak semifinal, Maung Bandung akan menghadapi Bali United.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024