Lumat Tottenham, ManCity Lanjutkan Rekor Kemenangan

Pemain Manchester City, Raheem Sterling rayakan gol
Sumber :
  • REUTERS/Andrew Yates

VIVA – Manchester City masih belum tersentuh di kancah Premier League musim ini. Pekan 18, mereka kembali mendulang hasil maksimal saat menjamu Tottenham Hotspur di Etihad Stadium, Sabtu, 16 Desember 2017, atau Minggu dini hari waktu Indonesia.

Gasak Tottenham, MU Geser Arsenal di Posisi 4

Dalam laga tersebut tim asuhan Pep Guardiola mendominasi. Tak heran jika kemudian mereka sanggup meraih kemenangan meyakinkan 4-1.

Di babak pertama, ManCity langsung unggul 1-0. Gol dibuat Ilkay Guendogan di menit 14, melalui sundulan. Skor tersebut bertahan sampai turun minum.

Cristiano Ronaldo Jadi Raja Gol Dunia Lewati Josef Bican

Pada babak kedua, permainan ManCity kian ganas. Menit 70, Kevin De Bruyne menambah keunggulan timnya. Lolos dari kejaran pemain bertahan Tottenham, bintang asal Belgia itu lalu melepaskan tembakan keras dari sudut sempit di sisi kiri dan tak mampu dihalau kiper lawan.

Menit 75, Gabriel Jesus nyaris menambah skor buat ManCity. Sayang tendangan penaltinya membentur tiang. Hadiah sepakan dari titik putih diberikan usai De Bruyne dilanggar di kotak terlarang.

Kata Cristiano Ronaldo Usai Hattrick Bersejarah di Old Trafford

Tapi ManCity benar-benar mampu mencetak gol ketiga di menit 80. Raheem Sterling dengan tenang menceploskan si kulit bundar setelah mendapatkan umpan cantik dari Leroy Sane.

Sterling lalu menambah pundi-pundi golnya di menit 90. Dia memanfaatkan kesalahan pemain bertahan Tottenham. Sedangkan satu-satunya balasan dari tim tamu lahir pada injury time. Gol dihasilkan oleh Christian Eriksen.

Bagi ManCity itu adalah kemenangan ke-16 mereka secara beruntun di Premier League musim ini. Tambahan tiga poin juga kian mengokohkan mereka di puncak klasemen dengan koleksi 52 poin

Sementara Tottenham masih tertahan di posisi enam dengan raihan 31 poin. Bahkan mereka terancam tergusur, seandainya Liverpool bisa mendapatkan poin tambahan saat melawan AFC Bournemouth.

Susunan pemain:

Manchester City: Ederson Moraes, Nicolas Otamendi, Eluaquim Mangala, Kyle Walker, Fernandinho, Fabian Delph, Iklay Guendogan (Philip Foden 83), Kevin De Bruyne, Raheem Sterling, Leroy Sane (Bernardo Silva 85'), Sergio Aguero (Gabriel Jesus 58').

Tottenham Hotspur: Hugo Lloris, Jan Vertonghen, Danny Rose (Ben Davies 89'), Kieran Trippier, Moussa Dembele, Christian Eriksen, Dele Alli (Moussa Sissoko 84'), Eric Dier, Harry Winks, Son Heung-Min (Erik Lamela 77'), Harry Kane.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya