Penangkapan Presiden Penjagal dari Balkan

Slobodan Milosevic, Mantan Presiden Yugoslavia
Sumber :
  • AP Photo

VIVAnews - Tepat sepuluh tahun yang lalu, mantan Presiden Yugoslavia, Slobodan Milosevic, ditangkap di rumahnya di kawasan Belgra de villa.

Menurut stasiun berita BBC, lima kali tembakan dan serangan dengan senjata otomatis terdengar di rumah Milosevic, yang telah dikepung polisi selama 36 jam.

Pejabat senior dari mantan partai Sosialis, Vladimir Iykovic, mengatakan Milosevic telah memutuskan untuk menyerahkan diri.

Dia kemudian dibawa ke penjara di Den Haag, Belanda, untuk menjalani sidang Pengadilan Internasional atas kasus kejahatan perang di wilayah pecahan Yugoslavia, yaitu Bosnia, Kroasia, dan Kosovo selama awal dekade 1990an.

Laman stasiun televisi The History Channel mengungkapkan bahwa Milosevic bertindak sebagai pengacara bagi dirinya sendiri selama persidangan. Rangkaian sidang pengadilan itu akhirnya tidak berujung pada vonis.

Pasalnya, pria yang dijuluki "Tukang Jagal dari Balkan" ini ditemukan tewas di sel penjaranya pada 11 Maret 2006. Menurut dugaan, dia terkena serangan jantung.