Elastisitas Pajak Rendah, Ini Saran DPR

RDP Komisi XI dengan Dirjen Pajak : Tjiptardjo dan Melchias Mekeng
Sumber :
  • Antara/Rosa Panggabean

VIVAnews - Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat memandang elastisitas pajak yang relatif rendah perlu mendapat perhatian serius dari pemerintah.

Menurut Ketua Banggar DPR, Melchias Markus Mekeng, DPR perlu mengingatkan pemerintah untuk mengoptimalisasi penerimaan pajak.

"Pemerintah diminta bertindak tegas dalam mengatasi penanganan piutang pajak yang semakin besar," kata Melchias saat memberikan pemaparan pada rapat paripurna di Gedung MPR-DPR, Jakarta, Selasa 5 Juli 2011.

Menurut Melchias, terkait kebijakan yang perlu diperhatikan di bidang perpajakan, kepabeanan, dan cukai pada 2012 di antaranya adalah melanjutkan pokok-pokok kebijakan perpajakan yang telah dilakukan selama 2011.

Selain itu, memperbaiki pelayanan dan penyuluhan perpajakan untuk meningkatkan kepatuhan sukarela, memperbaiki kebijakan perpajakan untuk mendukung optimalisasi pendapatan negara, dan mendukung kegiatan ekonomi. "Termasuk dengan pemberian insentif fiskal," ujarnya.

Dia melanjutkan, pemerintah perlu membenahi internal aparatur dan sistem perpajakan serta penegakan hukum kepada wajib pajak bila tidak patuh. "Serta mensinergikan unsur pemerintah dalam penggalian potensi perpajakan dengan memberikan dukungan data atau informasi kepada Kementerian Keuangan," kata Melchias. (art)