Pajak Lemak di Negara Denmark

Sumber :
  • doc Corbis

Vlog - Keputusan Parlemen Negara Denmark kali ini membuat saya heran. Salah satu negara di kawasan Skandinavia ini memberlakukan pajak lemak sejak Maret 2011. Tidak semua makanan berlemak terkena pajak. Pajak tersebut akan dikenai kepada makanan yang termasuk dalam kategori memiliki lemak jenuh di atas 2,3 persen.

Makanan yang memiliki lemak jenuh di bawah 2,3 persen masih dikategorikan dalam makanan sehat dan tidak terkena pungutan pajak. Peraturan ini diberlakukan Denmark untuk mengurangi tingginya angka obesitas (kondisi tubuh terlalu gemuk) yang dialami sebagian besar warganya.