Jelang Natal dan Tahun Baru, Menhub Cek Kelaikan Pesawat di Soetta

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan ramp check pesawat
Sumber :

VIVA – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan pengecekan pada sejumlah pesawat di Terminal 1 dan 3, Bandara Soekarno Hatta Tangerang, Sabtu, 15 Desember 2018. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan angkutan udara jelang Natal dan Tahun Baru.

Sebanyak 160 pesawat dari beberapa maskapai telah dilakukan pengecekan teknis. Seperti, kondisi mesin pesawat, kokpit, sampai kelayakan kursi-kursi penumpang.

"Saya minta dirjen (Perhubungan Udara), AP (Angkasa Pura) II ataupun Airnav untuk mempersiapkan segalanya dengan memastikan bahwa pesawat dalam keadaan baik. Untuk total keseluruhan pesawat ini ada 450 pesawat," katanya di Tangerang.

Ia meminta, pemeriksaan pada jumlah armada penerbangan dilakukan dengan persentase 70 persen. Dan ditargetkan hingga 22 Desember 2018 selesai dilakukan.

"Tidak perlu semua atau seratus persen, karena pemeriksaan ini dilakukan secara acak misalnya, dengan Boeing 777 itu dari 10 armada kita cek lima saja. Pokoknya, total 70 persen armada sudah dicek dengan target waktu dua hari sebelum Natal," ujarnya.

Pada proses pengecekan armada di Bandara Soekarno Hatta, ia memastikan semua dalam keadaan laik terbang. Meski demikian, ia tetap meminta pemeriksaan secara teliti baik itu pada pesawat ataupun awak kabin.

"Semuanya harus berjalan baik, sejauh ini tidak ada temuan yang berarti dan mampu teratasi." (mus)