Kebanjiran Orderan Promo BTS, Ratusan Ojol Geruduk McDonald's Gambir

McDonald's Gambir digeruduk Ojol yang dapat orderan promo BTS.
Sumber :
  • WIllibrodus/VIVA.

VIVA – Ratusan pengemudi ojek online (Ojol) dengan jasa pengantaran makanan mendatangi gerai McDonald's Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Rabu siang, 9 Juni 2021. Massa ojol ini memadati gerai tersebut karena ada promosi diskon harga yang sangat murah dengan jumlah paket makanan yang cukup banyak.

Diketahui promo tersebut adalah 'Limited Time Collab The BTS Meal'. Akibat ojol yang terus berdatangan, penumpukan antrean di depan gerai McDonald's makin tak terurai. 

Mengetahui adanya kerumunan, Satgas COVID-19 Kecamatan Gambir bersama aparat TNI dan Polri pun terpaksa harus turun tangan. Tampaknya, penumpukan tersebut terjadi lantaran orderan yang tak kunjung diproses oleh pihak McDonald's Stasiun Gambir ini.

Baca juga: Jemaah Batal Berangkat, Bisnis Provider Layanan Haji RI Tetap Jalan

Fajar, salah satu ojol yang mendapat orderan yang dari promo tersebut mengatakan, bahwa promo berlangsung hari ini. Karena promo ini, pesanan dari masyarakat untuk mendapatkannya pun menjadi makin banyak.

"Ini lagi ada promo untuk McDonald's semua, jadi kami (ojol) terima banyak orderan. Jadi dari pagi udah promonya mulai berjalan dan di tempat yang lain itu dari pihak McDonald's sudah tutup aplikasi, tapi di sini masih buka jadi semua pada ke ini," kata Fajar, di Stasiun Gambir, Rabu 9 Juni 2021.

Berdasarkan pantauan VIVA di lokasi, tampat aparat kepolisian dan Satpol PP sempat terlibat adu mulut dengan para ojol yang terus berdatangan. Beberapa di antara ojol yang datang ini meminta, agar pihak McDonald's segera menutup aplikasi, sehingga tidak terjadi penumpukan. 

Hingga saat ini, para diver ojol ini masih berkumpul di sekitar Stasiun Gambir. Sementara di dalam gerai McDonald's, Tiga Pilar Kecamatan Gambir sedang bermediasi untuk mencari solusi dalam persoalan ini.