Tiket Kereta Api Ludes

Sumber :

VIVAnews - Persediaan tiket kereta api kelas eksekutif dari Jakarta ke sejumlah kota di Jawa Tengah, dan Jawa Timur selama libur panjang 6-9 Maret 2009 habis.

"Seluruh tiket sudah habis dipesan sejak seminggu terakhir," kata Kepala Humas Daerah Operasi I PT Kereta Api, Akhmad Sujadi, kepada VIVAnews, Jumat 6 Maret 2009.

Untuk memaksimalkan pelayanan, PT Kereta Api mengoperasikan satu rangkaian kereta Argo Lawu tambahan tujuan Jakarta - Solo. Sedangkan untuk kereta lainnya, PT Kereta Api hanya akan menambah rangkaian dari yang semula enam menjadi delapan gerbong.

Lonjakan penumpang ini terjadi lantaran libur akhir pekan 7-8 Maret 2009 berurutan dengan tanggal merah Maulid Nabi Senin 9 Maret 2009.

PT Kereta Api pun memberlakukan tarif tinggi untuk seluruh kereta kelas eksekutif keberangkatan 6 Maret malam sampai 10 Maret pagi dari Gambir. Kenaikan harga tiket berkisar 50 persen dari harga batas bawah.