Transjakarta Terpaksa Keluar Jalur

Sumber :

VIVAnews - Dua bulan sudah busway koridor VIII jurusan Lebakbulus - Harmoni beroperasi. Namun masih banyak kekurangan dan perbaikan mulai dari segi fasilitas armada, halte dan sterilisasi jalur,

Jalur busway yang seharusnya steril dari kendaraan pribadi dan angkutan umum, ternyata masih jauh dari kenyataan. Kondisi ini membuat jalur ini makin semrawut dan menimbulkan kemacetan.

Berdasarkan pantauan VIVAnews, titik kemacetan terparah berada di bundaran Pondok Indah dan underpass Kebayoran Lama.

Situasi ini awalnya terjadi pada jam-jam sibuk, tapi sekarang kemacetan itu berlangsung sepanjang hari. Mulai pagi hari hingga malam.

Bahkan banyak busway yang terpaksa ke luar jalur, akibat sesaknya jalur busway oleh kendaraan pribadi.

Salah satu warga, Hilda Mawar, 25, tahun mengakui jika kemacetan di jalur busway koridor VIII makin parah. "Saya saja dari Pondok Indah ke Kebayoran Lama bisa sampai 2 jam," ujar warga Cileduk itu.

Padahal waktu pertama kali koridor VIII beroperasi hanya memakan waktu 1 jam.

Titik kemacetan terparah di bundaran Pondok Indah, bisa sampai satu jam terjebak kemacetan.

Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan, Teddy L Sutisna mengaku kewalahan untuk melakukan sterilisasi jalur bus way khususnya di beberapa titik rawan kemacetan.

"Petugas kami selalu melakukan pengaturan tapi memang beban lalu lintas sangat tinggi, salah satunya di bundaran Pondok Indah," katanya.