Agus Yudhoyono: Rp1 Miliar per Rw Bukan Bagi-bagi Uang

Agus Harimurti Yudhoyono, kampanye di Jakarta Pusat.
Sumber :
  • Raudhatul Zannah

VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI nomor urut 3, Anies Baswedan, sempat menx xxxxyindir program unggulan Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Agus Harimurti Yudhoyono.

Kritikan dilontarkan, terkait program Rp1 miliar per RW. Menurut Anies, program tersebut merendahkan warga Jakarta, karena mengibaratkan warga dapat dibeli dengan uang.

Mendengar itu, Agus menanggapinya santai. Agus menganggap, Anies belum mengerti konsep program dana Rp1 miliar per RW itu.

"Saya tidak bagi-bagi uang. Itu bentuknya program, jadi meremehkan dalam arti apa? Saya enggak ngerti maksudnya seperti apa. Mungkin, dia (Anies) lelah," kata Agus di Jakarta Timur, Selasa 29 November 2016

Menurut Agus, dana Rp1 miliar itu bentuknya bukan uang tunai. Dalam program tersebut, dia mengajak komunitas masyarakat di tingkat RT dan RW untuk turut aktif berpartisipasi dalam pembangunan lingkungan.

"Jadi, komunitas masyarakat yang ada di bawah itu selama ini tidak didengar, tidak dianggap bahkan dicurigai di sana sini, justru dengan pikiran yang positif kita ingin sekali mengajak partisipasi aktif dari masyarakat," ujar Agus. (asp)