Buka Bersama, Ini yang Dibahas Anies-Sandi dengan Prabowo

Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Istimewa

VIVA.co.id – Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Rasyid Baswedan bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Sandiaga Salahuddin Uno, beserta jajaran partai Gerindra melakukan buka puasa bersama di kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gerindra, Jakarta. Di sela-sela itu, mereka berbicara terkait situasi dunia saat ini.

Salah satu yang dibahas, Anies menyoroti tentang apa yang terjadi di negara Timur Tengah. Selain itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI ini mengaku membicarakan masalah-masalah yang kerap terjadi pada masyarakat Indonesia, khususnya Jakarta.

Namun, ketika ditelusuri secara spesifik isu di negara Timur Tengah itu, Anies enggan membeberkan. "Ya itu internal saja," kata Anies di kantor DPP Gerindra, Ragunan, Jakarta Selatan, Jumat 16 Juni 2017.

Terkait pertemuan itu, keduanya pun mengaku tak diberi wejangan oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto secara khusus. Menurutnya, saat semua semua sibuk pada urusan ibadahnya dan sedikit membahas politik.

"Enggak ada yang khusus (wejangan Praboeo), semuanya lagi siap-siap menjalani ibadah," ujarnya.

Sementara, Sandi, sapaan akrab Sandiaga mengungkapkan, dirinya bersama Anies terus diingatkan terkait ritme untuk menampung aspirasi masyarakat. Lantaran disebutkan Prabowo, informasi terkini soal ekonomi yang utamanya di sektor riil belum sepenuhnya bisa bergerak.

"Karena ini banyak masyarakat yang mengeluh. Harus disiapkan kebijakan yang membantu masyarakat khususnya di masyarakat kelas C menengah ke bawah," kanta Sandi.