Besok KPK Periksa Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan

Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan (tengah)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

VIVA – Komisi Pemberantasan Korupsi telah melayangkan surat panggilan kepada Wakil Ketua DPR, Taufik Kurniawan. 

Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengatakan bahwa Taufik akan diperiksa, terkait perkara suap pengurusan Dana Alokasi Khusus (DAK) Kabupaten Kebumen. Pemeriksaan akan dilakukan pada Kamis besok, 1 November 2018

"Ya (besok diperiksa), masih perlu saya pastikan kapasitas pemeriksaan besok," kata Febri di Jakarta Selatan, Rabu 31 Oktober 2018.

Febri, karena itu meminta Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) tersebut kooperatif dan memenuhi panggilan KPK besok. Hal ini, merupakan panggilan pertama terhadap Taufik, usai elite PAN itu dijerat KPK sebagai tersangka.

"Kami imbau supaya saudara TK kooperatif dan datang pada pemeriksaan besok," kata Febri. (asp)