Daftar Capim KPK, Staf Ahli Kapolri: Untuk Kebaikan Kita Semua

Staf Ahli Kapolri, Irjen Ike Edwin resmi daftar jadi calon pimpinan KPK.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Eduward Ambarita

VIVA – Staf Ahli Kapolri, Inspektur Jenderal Ike Edwin, resmi mendaftarkan diri ikut seleksi calon pimpinan KPK. Ike mendaftar seleksi capim KPK dengan seragam kepolisian lengkap.

Dia mengaku siap mengikuti serangkaian ujian yang telah disiapkan oleh panitia seleksi.

"Karena dikasih umur yang banyak, kita ingin berbakti lah, mengabdi kepada bangsa dan negara ini. Untuk kebaikan kita semua," kata Ike usai mendaftar di Gedung Kementerian Sekretariat Negara di Jakarta, Kamis 4 Juli 2019.

Menurut Ike, penilaiannya terhadap KPK saat ini sudah baik. Namun, jika terpilih, mantan Kapolda Lampung itu menuturkan, perlu juga membenahi hal-hal yang dianggap belum optimal.

"Kalau nanti ada kekurangannya kita akan bekerja bersama untuk memperbaikinya. Kemudian bersama rakyat dan komponen bangsa inilah, untuk kebaikan bangsa ini juga," ujarnya.

Ike tak membantah ataupun membenarkan, alasannya maju ikut seleksi karena didorong oleh sang atasan, Jenderal Tito Karnavian.

Menurutnya, keinginannya menjadi calon pimpinan KPK sudah mendapat restu dari Tito. Begitupun dengan sembilan perwira tinggi Polri lain yang lebih dulu telah mendaftar.

"Saya sudah dikasih rekomendasi semua. Kalau tidak, tidak bisa (daftar). Organisasi Polri itu kan organisasi yang berstruktur berhierarki. Saya datang ke sini kan lapor juga sama pak Kapolri," kata dia.

Seperti diketahui, Ike yang merupakan Akademi Polisi angkatan 1985 pernah menduduki jabatan strategis.

Pernah menjabat Kapolrestabes Surabaya di tahun 2009, di tahun selanjutnya Ike mengemban tugas Direktur Tindak Pindana Korupsi Bareskrim.

Kasus paling dikenal terkait penugasannya ketika menangkap Gayus Tambunan, eks pegawai pajak dan napi kasus korupsi yang sempat buron ke China. (ren)