PDIP: Jika Suara Gerindra Turun, Golkar, Nasdem dan Demokrat Untung

Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto (kanan)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

VIVA –  Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto. meminta agar partai-partai koalisinya bekerja 'berhadapan' dengan Partai Gerindra. Bila elektabilitas Gerindra turun, maka ia yakin Golkar, Nasdem bahkan Demokrat akan diuntungkan.

"Kami dorong agar Golkar kemudian PPP, PKB, Nasdem, Hanura, PKPI dan Perindo mereka dapat bekerja sama untuk juga berhadapan dengan Gerindra. Karena kalau Gerindra turun, maka yang mendapat manfaat itu adalah Golkar, Nasdem, dan satu lagi Demokrat sebenarnya," kata Hasto di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Kamis, 10 Januari 2019.

Ia meminta agar koalisinya menyatukan diri dalam pergerakan tersebut. Ia mencontohkan basis muslim merupakan peluang yang sangat besar bagi PPP dan PKB khususnya di Jakarta. Sehingga mereka didorong bekerja sama dalam politik.

"Bahkan kami akan mengadakan safari politik bersama dengan PPP misalnya," kata Hasto.

Dari 100 persen pemilih PDIP, ia pastikan 98 persen memilih Jokowi. Karena itu, menurutnya, memperkuat PDIP sama dengan memperkuat Jokowi.

"Kami mendorong agar pemerintahan ke depan makin kuat. Pemilih Pak Jokowi kalau kita lihat perempuan itu mayoritas pendukung Pak Jokowi. Sebaliknya, di PDIP laki-laki mayoritas mendukung PDIP. Dengan demikian diperlukan upaya sinergis bersama antara Pak Jokowi-Ma'ruf Amin dengan seluruh partai politik," kata Hasto. (ase)