Beredar Pesan Singkat Jokowi Lantik Menteri BUMN Baru

Presiden Joko Widodo (kiri) dan Wapres Jusuf Kalla (kanan) memimpin rapat kabinet terbatas
Sumber :
  • ANTARA/Widodo S. Jusuf

VIVA.co.id - Kembali ke Indonesia pada, Sabtu 23 April 2016, usai lawatan selama sepekan ke Eropa, beredar agenda bahwa Presiden Joko Widodo akan melantik Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang baru menggantikan Rini Soemarno. D

ari pesan itu, dijadwalkan Jokowi akan melantik Menteri BUMN yang baru pada pukul 10.00 WIB di Istana Negara, Jakarta.

Pesan itu menyebut nama Kepala Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden Bey Machmudin.

Dengan informasi itu, Kabiro Bey Machmdin sendiri membantahnya. Dalam siaran persnya, Senin 25 April 2016, Bey menegaskan agenda itu tidak benar.

Berikut klarifikasi resmi Kabiro Pers Bey Machmudin:

Beredar SMS Mengatasnamakan Kabiro Pers Istana

Sehubungan dengan beredarnya SMS/WA/BBM yang berisi :

Penting!
Agenda Senin 25 April 2016 : Keterangan Pers Presiden Joko Widodo terkait Pelantikan Menteri BUMN Kabinet Kerja masa bhakti 2014-2016
Waktu : Pkl. 10.00 WIB
Biro Pers Istana cq Kabiro

Bersama ini kami pastikan bahwa SMS/WA/BBM tersebut BUKAN dari Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden?. SMS/WA/BBM tersebut diedarkan oleh mereka yang tidak bertanggungjawab, mohon untuk diabaikan.

 

Terimakasih
Jakarta, 25 April 2016

Kepala Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden

Bey Machmudin


Untuk Senin ini, 25 April 2016, dari jadwal resmi Jokowi, akan dimulai pukul 14.00 WIB dengan agenda rapat terbatas terkait tindak lanjut hasil kunjungan ke Eropa. Lalu, pada pukul 15.00 WIB, rapat terbatas dengan topik Tax Amnesty. (asp)