Erupsi Merapi, 13 Penerbangan Menuju Yogyakarta Dibatalkan

Bandara Adi Sutjipto Yogyakarta.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Andri Prasetiyo/tvOne

VIVA – Letusan Gunung Merapi, Yogyakarta, menyebabkan penutupan Bandara Adisutjipto Yogyakarta hingga pembatalan penerbangan dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, menuju Adisutjipto, Yogyakarta, begitu pun sebaliknya.

Senior Manager of Branch Comnunication and Legal Bandara Soetta, Erwin Revianto mengatakan, pihaknya merinci untuk kedatangan terdapat lima pembatalan penerbangan sementara, untuk keberangkatan terdapat delapan pembatalan.

"Untuk maskapai yang melakukan pembatalan, yakni Garuda Indonesia dan Air Asia. Hal ini dilakukan, setelah adanya perpanjangan penutupan Bandara Adisutjipto, serta keamanan penerbangan," katanya, Jumat 11 Mei 2018.

Dia menjelaskan, pihak bandara telah berkoordinasi dengan maskapai akan adanya pembatalan untuk melakukan pemberitahuan pada penumpang serta, bertanggung jawab atas pembatalan.

Sementara itu, Manajer Hubungan Masyarakat AirNav Indonesia, Yohanes Sirait mengatakan, penutupan bandara diperpanjang hingga 16.30 WIB dari sebelumnya 11.40 WIB.

"Hal ini, untuk menjaga keselamatan penerbangan, mengingat abu vulkanik yang dihasilkan gunung Merapi," katanya.

Aktivitas Gunung Merapi terpantau meningkat. Hingga akhirnya, meletus mengeluarkan debu vulkanik pada pukul 07.43 WIB. (asp)