Myanmar Selalu Bisa Merepotkan Indonesia

Saddil Ramdani di laga timnas Indonesia U-22 VS Myanmar
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – Pada keikutsertaan pertama kali di SEA Games 1979 sekaligus menjadi tuan rumah, Indonesia mampu mengalahkan Myanmar --yang dahulu memakai nama Burma-- dengan skor 2-1. Pertandingan ketika itu dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Kedua tim kembali bentrok ketika SEA Games 1983 Singapura. Riono Asnan dan kawan-kawan ketika itu kembali memecundangi Myanmar dengan skor 2-1.

Berlanjut ke SEA Games 1987 Jakarta. Indonesia berhadapan dengan Burma pada babak semifinal, dan berhasil menang dengan skor telak 4-1. Pada ajang ini pula, skuat Garuda merebut medali emas cabang sepakbola untuk kali pertama.

Setelah bertahun-tahun, akhirnya Myanmar mampu mematahkan dominasi Indonesia. Pada SEA Games 2001, mereka sukses mengalahkan skuat Garuda dengan skor tipis 1-0, sekaligus merebut medali perunggu.

Berlanjut ke SEA Games 2005, lagi-lagi Myanmar memaksa Indonesia bekerja keras. Mereka berhasil memetik satu poin, berkat laga imbang 0-0, dalam lanjutan fase grup. Dan ini terulang saat keduanya bertemu di SEA Games 2007.

Fase 2000an memang menjadi titik kebangkitan Myanmar. Karena pada SEA Games 2009, mereka mencatatkan kemenangan kedua atas Indonesia dengan skor 3-1.

Pada SEA Games 2013, Indonesia sedikit bisa bernapas lega. Karena mereka mampu menang tipis 1-0 melawan Myanmar. Tapi dua tahun berselang, yakni SEA Games 2015, skuat Garuda dipaksa bertekuk lutut 2-4.

Berikut daftar pertemuan Indonesia vs Myanmar di SEA Games:

Indonesia 2-1 Myanmar (SEA Games 1979)
Indonesia 2-1 Myanmar (SEA Games 1983)
Indonesia 0-1 Myanmar (SEA Games 2001)
Indonesia 0-0 Myanmar (SEA Games 2005)
Indonesia 0-0 Myanmar (SEA Games 2007)
Indonesia 1-0 Myanmar (SEA Games 2013)
Indonesia 2-4 Myanmar (SEA Games 2015)

Intip sesi latihan Timnas U-22 jelang menghadapi Myanmar di sini.