Cara Mudah Jakmania Beli Tiket Final Piala Presiden 2018

Ilustrasi Jakmania.
Sumber :
  • VIVA/Syahrino Putama

VIVA – Final Piala Presiden 2018 menyedot perhatian besar dari publik. Hingga kini masih banyak yang belum bisa membeli tiket untuk menonton langsung laga di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBBK), Sabtu 17 Februari 2018.

Jakmania yang ingin memberi dukungan langsung kepada Persija Jakarta saat berhadapan dengan Bali United di laga final kini mendapatkan sedikit kemudahan. Selain mendapat tambahan kuota dari panitia pelaksana pertandingan, sistem penjualan pun berbeda.

Ketua Umum Pengurus Pusat Jakmania, Ferry Indrasjarief mengatakan, tribun atas SUGBK nantinya diberikan seluruhnya kepada Jakmania. Dan tiket akan langsung didistribusikan melalui koordinator wilayah.

"Tiket tersebut akan kita distribusikan kepada seluruh Korwil the Jakmania. Keputusan tersebut saya perjuangkan untuk memudahkan para the Jakers mendapatkan tiket," kata Ferry.

Yang diutamakan oleh Ferry dalam menetapkan sistem tersebut, tentu mereka yang memiliki kartu tanda anggota (KTA) Jakmania. Akan tetapi, mereka yang belum memiliki juga akan difasilitasi.

"Para the Jakers yang belum punya KTA tidak perlu khawatir. Kalian juga bisa memperoleh dari Korwil masing-masing," ujar pria yang akrab disapa Bung Ferry itu.

Jakmania mendapatkan sedikit keistimewaan dari panpel bukan tanpa perjuangan. Ferry dan kawan-kawan mesti bernegosiasi panjang dengan panpel Piala Presiden 2018.