Jamu Borneo, Persebaya Kehilangan Mesin Gol

Pemain Persebaya Surabaya.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

VIVA – Pelatih Persebaya, Djajang Nurdjaman harus memutar otak jelang laga melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu 13 Oktober 2018. Sebab, tim berjuluk Bajol Ijo terancam kehilangan stikernya David Da Silva.

Top skor sementara Liga 1 itu hingga sehari sebelum laga digelar masih menjalani terapi pemulihan cedera sambil menunggu hasil tes MRI pascatampil melawan Arema FC.

"Dia kunci pemain depan Persebaya. Tapi mau bagaimana lagi, kondisi cedera lutut David belum membaik. Dia sudah ada itikad ke dokter dan melakukan terapi, tinggal menunggu hasil," ujar Djanur, panggilan akrab  Djajang Nurdjaman.

Celakanya, selain Silva, Persebaya juga dipastikan tanpa Irfan Jaya, karena tidak diperbolehkan pulang dari TC Timnas. Meski berposisi sebagai gelandang, Irfan Jaya termasuk pemain subur di Persebaya maupun Timnas.

Tanpa dua mesin gol,  Djajang Nurjaman kemungkinan  akan menyerahkan posisi lini depan pada Rishadi Fauzi atau Ricky Kayame. Tidak ada pilihan lain, meski statistik kedua pemain ini jauh berbeda dengan pemain David da Silva.

Sementara itu, di sektor gelandang, Persebaya sedikit lega setelah Robertino Pugliara yang absen di laga Arema sudah pulih dari cedera. Gelandang asal Argentina bisa jadi alternatif jika lini depan mengalami kebuntuan.

"Kami akan maksimalkan semua kemampuan pemain. Ini laga kandang, tentu hasil maksimal yang kita kejar. Pemain sudah siap dan melupakan kekalahan dari Arema kemarin," tuturnya.