Kapten Persija Belum Bisa Lepas dari Bayang-bayang Teco

Bek Persija Jakarta, Ismed Sofyan
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Kapten Persija Jakarta, Ismed Sofyan, mengaku kecewa dengan langkah yang diambil oleh Stefano Cugurra. Pelatih yang kerap disapa Teco itu memutuskan untuk berpisah dengan Persija. 

Keputusan yang diambil Teco tentunya menimbulkan kejutan. Pasalnya, arsitek asal Brasil tersebut mampu membawa Persija meraih gelar juara Liga 1 2018.

Bahkan, bukan hanya satu gelar saja yang diraih Teco bersama Persija di tahun 2018. Ia juga sukses mengantarkan Persija merebut dua gelar pramusim yakni Piala Presiden 2018 dan Boost Sports Super Fix Cup di Malaysia.

"Saya dari awal sangat menyayangkan coach Teco keluar dari Persija karena dua tahun belakangan ini Teco sangat progres menangani Persija walau beberapa pemain yang diinginkan gagal didapatkan," kata Ismed kepada wartawan.

"Tapi, Alhamdullilah Persija di tangan Teco dalam dua tahun belakangan ini bisa mendapatkan tiga trofi dalam satu tahun. Jadi sangat disayangkan coach Teco keluar. Saya harus ucapkan terima kasih kepada coach Teco semoga bisa mendapatkan klub baru dan sukses di klub baru. Saya sebagai pemain sangat respek terhadap coach Teco," ungkapnya. 

Hingga kini belum diketahui klub mana yang akan menjadi pelabuhan selanjutnya bagi Teco. Sementara, Persija sendiri sudah menetapkan nama Ivan Kolev sebagai suksesor dari Teco.