5 Fakta Menarik Duel Bali United Vs Rans Nusantara

Duel PSIS Semarang Vs Rans Nusantara FC
Sumber :
  • PSIS

VIVA Bola – Pekan ke-3 ajang Liga 1 akan hadir hari ini, Kamis 4 Agustus 2022. Ada pertandingan seru antara Bali United versus RANS Nusantara. 

Laga yang akan digelar di Stadion BJ Habiebie, Parepare ini diyakini berlangsung seru. Serdadu Tridatu datang dengan ambisi untuk bangkit dari keterpurukan. 

Untuk diketahui di laga terakhir, pekan ke-2 Liga 1 Bali United takluk dari PSM Makassar dengan skor 0-2, 29 Juli lalu. Kondisi tersebut membuat mereka kini menempati posisi ke-9 dengan torehan 3 poin dari 2 pertandingan.

Ambisi serupa juga dibawa oleh Rans. Mereka belum mendapat kemenangan di 2 pekan awal Liga 1 2022/2023. 

Bali United vs Persija Jakarta

Photo :
  • twitter.com/Persija_Jkt

Terakhir mereka diimbangi PSS Sleman 3-3, 29 Juli 2022. Dan juga imbang melawan PSIS 1-1, 23 Juli 2022.

Duel ini akan berlangsung pada pukul 20.30 WIB dan akan disiarkan langsung di Indosiar.

Dan berikut lima fakta menarik duel Bali United versus Rans Nusantara dilansir berbagai sumber:

1. Ini jadi laga reuni bagi kiper Rans yaitu Wawan Hendrawan. Dia merupakan eks pemain Bali United. Kurang lebih lima tahun dia menjadi bagian dari Bali United.

2. Rans jadi satu dari 7 klub Liga 1 yang belum meraih kemenangan. Enam tim lainya adalah Persis, Persik, Persib, PSIS, PSS dan Bhayangkara FC.

3. Bali United total baru mencetak 1 gol dan kebobolan 2 kali di 2 pekan awal Liga 1. Sementara Rans total mencetak 4 gol dan kebobolan 4 gol. 

4. Ini jadi pertemuan perdana kedua tim di segala kompetisi.