Babak I, Arema vs Pelita Masih Tanpa Gol

Arema Indonesia
Sumber :
  • Antara/Ari Bowo Sucipto

VIVAnews - Arema FC mendapat perlawanan ketat dari tuan rumah Pelita Jaya, Minggu 24 April 2011. Hingga babak pertama usai, lanjutan Liga Super Indonesia (ISL) 2010/2011 ini masih bertahan tanpa gol 0-0.

Bertanding di Stadion Singaperbangsa, Karawang, kedua tim bermain terbuka dengan tempo yang terbuka. Sayang, licinnya lapangan usai diguyur hujan membuat para pemain kesulitan dalam mengontrol bola.

Pelita langsung menekan pertahanan Arema di awal-awal babak pertama. Peluang pertama Pelita lahir pada menit ke-7 lewat tendangan keras Safee Sali. Sayang bola masih belum menemui sasaran.

Pada menit ke-16, Juan Ramirez yang baru pulih dari cedera nyaris menjebol gawang Singo Edan lewat tandukan kerasnya. Namun bola juga melebar tipis di sisi kanan gawang Kurnia Meiga.

Semenit kemudian, Ramirez kembali menyia-nyiakan peluang emas di depan gawang Arema. Sontekannya menyambut tendangan bebas tak mampu menjangkau bola dan hanya menghasilkan tendangan penjuru bagi Arema.

Arema mencoba bangkit melalui permainan cepat dari kaki ke kaki. Namun serangan Singo Edan kerap kandas di kaki barisan pertahanan Pelita yang dikawal oleh bek tangguh Christopher Ross Doig cs dan kiper M Rahman.

Roman Chmelo sebenarnya nyaris menjebol gawang Pelita pada menit ke-23. Namun tendangan kerasnya dari luar kotak penalti masih melambung di atas mistar gawang Pelita. Hingga turun minum skor tak berubah 0-0.


Susunan Pemain
Arema FC
Kurnia Meiga (gk); Waluyo, Roman Galian, Purwaka Yudhi, Zulkifli Syukur, Juan Revi, Ahmad Bustomi, M Ridhuan, Roman Chmelo, Dendi Santoso, Noh Alam Shah

Pelita Jaya
M Rahman (gk); Ruben Karel Sanadi, Christopher Doig, Abdul Rahman, Edi Hafid, Egi Melgiansyah (c), Troy Hearfield, Dedi Kusnandar, Joko Sasongko, Safee, Juan Ramirez