Karakter 'Ksatria Samurai' Jadi Jantung Permainan Persela

Pemain asing Persela Lamongan, Kosuke Yamazaki Uchida
Sumber :
  • instagram.com/perselafc

VIVA.co.id – Tak kenal kompromi dan gaya bermain yang ngotot tampaknya jadi salah satu skema andalan Persela Lamongan dalam membentuk karakter timnya musim ini. Meski baru menghasilkan satu kemenangan, tapi Laskar Joko Tingkir kian mematangkan pola permainan terbaiknya itu.

Tipikal ngotot dan keras itu pula yang mulai menonjol dari sosok gelandang asing Persela, Kosuke Yamazaki Uchida. Determinasi Kosuke sangat tampak dalam penampilannya di 2 laga awal Persela, yakni melawan PSM Makasar dan Madura United.

Kosuke harus jatuh bangun merebut bola dengan cara sliding tackle yang berbuah satu kartu kuning ketika tampil lawan PSM. Uniknya, dengan postur tubuhnya tidak terlalu tinggi, pemain yang hasil tes fisiknya terbaik di antara pemain Persela lainnya ini juga sering kali menang dalam duel-duel udara.

"Saya sangat membutuhkan tipikal pemain seperti itu, khususnya di lini tengah. Kami ingin pemain-pemain yang memang nyalinya tidak kalah dalam perebutan bola. Kalau tengah keropos, lini belakang kemungkinan besar juga keropos," ungkap pelatih Persela, Heri Kiswanto, dilansir situs resmi klub.

Gaya bermain "tukang angkut air" seperti itulah yang akan kembali dimaksimalkan juru taktik Persela itu saat timnya berhadapan dengan Bali United di Stadion Gelora Surajaya, Lamongan, Minggu sore, 30 April 2017. Apalagi, Kosuke juga sering membantu penyerangan.
 
"Kosuke bermain menyerang dan bertahannya cukup bagus. Terutama dalam merebut bola, tekel dan intersep sangat dibutuhkan sekali, sehingga pemain lawan kesulitan menguasai bola. Saya respek dengan Kosuke. Dia tidak banyak bicara, tapi banyak kerja," bebernya. (one)