Konsistensi Jadi Penyakit, Sriwijaya FC Rombak Tim

Hilton Moreira saat membela Sriwijaya FC
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/foc/16

VIVA – Sriwijaya FC sudah menemukan masalah akutnya di Liga 1 musim ini. Konsistensi menjadi persoalan utama Sriwijaya sepanjang Liga 1.

Akibat penampilan yang inkonsisten, Sriwijaya tak mampu bersaing di papan atas. Kini, mereka justru menjadi tim medioker.

Ironis, karena sebenarnya, Sriwijaya punya pemain dengan kualitas kelas wahid. Sebut saja Alberto Goncalves dan Hilton Moreira.

"Dari segi materi sebenarnya sudah lumayan, tapi tak stabil. Kami sering kehilangan tiga poin di kandang. Ada tiga atau empat kali, kami gagal raih poin penuh," kata Sekretaris Tim Sriwijaya, Achmad Harris, kepada VIVA.co.id, Senin, 23 Oktober 2017.

Atas rapor buruk itu, manajemen Sriwijaya dipastikan melakukan perombakan tim pada kompetisi musim depan. Harris menyatakan, setidaknya sekitar 30 hingga 40 persen skuat akan dirombak.

"Kami sudah ada gambaran soal perombakan, sekitar 30 atau 40 persen. Tapi, tentu kami akan melihat performa tim hingga akhir," ujar Harris.

Perombakan sebesar 30 hingga 40 persen hanyalah gambaran secara umum. Harris menyatakan bukan tak mungkin ada perombakan skuat secara besar-besaran. (ase)