Arsenal Vs Newcastle United, Ujian Juara Bertahan Piala FA

Selebrasi pemain Arsenal usai hajar Chelsea
Sumber :
  • twitter.com/Arsenal

VIVA – Berstatus sebagai juara bertahan, Arsenal akan memulai Piala FA 2020/2021 dari putaran ketiga dengan melawan Newcastle United, di Emirates Stadium, Minggu 10 Januari 2021, dini hari WIB. Laga ini menjadi ujian konsistensi bagi The Gunners.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, berharap timnya bisa mengawali Piala FA musim dengan baik. Memori indah juara pada musim lalu diharapkan menjadi modal positif setelah mereka memetik tiga kemenangan beruntun di Premier League.

"Rasanya menyenangkan bisa memenangkan tiga laga terakhir. Semangat serta energi kami begitu tersebar dan membuat suasana lebih baik. Semoga kami bisa meneruskannya lebih baik.

Photo :
  • https://twitter.com/Arsenal

Di sisi lain, kondisi Newcastle sedikit memprihatinkan. The Magpies gagal memenangkan enam pertandingan di semua kompetisi dengana catatan 2 imbang dan 4 kalah. Rekor buruk itu bisa saja berlanjut saat nanti bertandang ke London.

Rekor pertemuan kontra Arsenal juga akan membuat tim tamu ciut. Sebab, Newcastle selalu kalah dalam empat laga terakhir melawan The Gunners.

Selain itu, Arsenal juga tercatat belum mengalami kekalahan sekali pun dalam enam pertandingan terakhir di Piala FA. Bahkan, The Gunnars selalu meraih kemenangan tanpa mengalami satu pun hasil imbang.